- Meski hujan lebat mengguyur Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Minggu (2/9) malam, penggemar olahraga tak urung meramaikan acara Closing Ceremony Asian Games 2018. Dalam acara ini, Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, menjadi perwakilan dari Pemerintah Indonesia, sementara Presiden RI Joko Widodo sedang berada di Lombok, memantau situasi pascagempa.
Upacara penutupan dibuka dengan pengibaran Bendera Merah Putih yang diiringi Lagu Indonesia Raya dan diikuti penyalaan kembang api. Setelah itu, ada penampilan marching band dari Akademi Kepolisian dan Militer di atas panggung yang seperti di atas awan. Para anggota marching band mengakhiri aksinya dengan membentuk tulisan Indonesia.
Sebelumnya, ada banyak kisah yang mewarnai Asian Games 2018, dari acara pembukaan yang spektakuler, bersatunya dua Korea dalam naungan bendera unifikasi, fenomena Jojo alias Jonatan Christie, skandal memalukan yang menimpa atlet Jepang, hingga pelukan pesilat Hanifan Yudani Kusumah yang mempersatukan Jokowi dan Prabowo.
Closing Ceremony Asian Games 2018 (c) Vidio.com
Indonesia berhasil menduduki peringkat keempat, di bawah China, Jepang, dan Korea Selatan. Dari 31 medali emas yang direbut atlet Tanah Air, 14 di antaranya dari cabang pencak silat.
Penyelenggaraan Asian Games ke-18 di Jakarta dan Palembang akan segera berakhir, tetapi persiapan untuk edisi ke-19 tahun 2022 mendatang sudah berjalan sejak 2018 ini. Kota kuno China, Hangzhou, yang terkenal akan danau dan kuilnya yang indah, akan menjadi tuan rumah Asian Games empat tahun mendatang.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Musisi Indonesia dan Kembang Api Akhiri Closing Ceremony Asian Games 2018
Olahraga Lain-Lain 2 September 2018, 22:05 -
Jack Ma Tunggu Fans Olahraga Ramaikan Asian Games 2022 di Hangzhou
Olahraga Lain-Lain 2 September 2018, 21:25 -
Highlight Pertandingan By AQUA Abadikan Aksi Heroik Sri Wahyuni Sumbang Medali Perak
Tim Nasional 2 September 2018, 21:15 -
Tongkat Estafet Penyelenggara Asian Games Resmi Diberikan ke China
Olahraga Lain-Lain 2 September 2018, 21:00 -
Presiden OCA Ucapkan Terima Kasih atas Lancarnya Asian Games 2018
Olahraga Lain-Lain 2 September 2018, 20:35
LATEST UPDATE
-
Meski Jarang Main, Rodrygo Merasa Lebih Nyaman di Era Xabi Alonso
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 15:25 -
Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Sprint Race Seri Indonesia di Mandalika
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Update Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR