
Bola.net - Atlet nomor lompat jauh putri cabang olahraga atletik asal Bali, Maria Natalia Londa, sukses menyabet medali emas dalam PON XX Papua 2021 di Atletik Mimika Sport Complex (MSC), Selasa (5/10/2021). Prestasi ini tentu layak diacungi jempol, apalagi Maria masih menjalani terapi akibat cedera lutut.
Maria berhasil menyabet medali emas dengan lompatan sejauh 6,26 m, walau tak sampai memecahkan rekor nasional yang dicatat oleh dirinya sendiri (6,70 m). Maria pun mengakui, dalam menghadapi PON kala pandemi sangatlah berat, terutama pada sesi latihan. Namun, ia berusaha beradaptasi dengan segala kondisi demi meraih emas.
"Latihan seperti biasa tetapi memang terhalangi dengan adanya pandemi ini. Jika ada satu yang positif maka semuanya harus karantina di (tempat) Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas), latihannya di kamar masing-masing," tuturnya seperti yang dikutip dari situs resmi PON Papua 2021.
Maria menyatakan, untuk PON kali ini, faktor terberatnya adalah cuaca yang tak menentu. "Sebenarnya cuaca sama saja tetapi tiba-tiba hujan ini yang menghalangi penglihatan kita. Apalagi pakai kecepatan optimal dengan papan tumpu 20 cm sebagai tanda keabsahan itu yang agak sulit," ungkapnya.
Emas Ketujuh dalam Empat PON

Maria diketahui pernah memutuskan pensiun di SEA Games Filipina tahun 2019 lalu setelah merebut emas. Namun, niat itu ia batalkan dan pada PON kali ini, ia membuktikan kehebatan dengan meraih medali emas untuk ketujuh kali dalam empat PON yang sudah ia ikuti.
"Saya batal pensiun dan masih dikasih berkat sama Tuhan untuk jalani dulu. Target saya masih ada di SEA Games dan Asian Games tahun depan, karena masih ingin memberikan yang terbaik untuk Indonesia," tuturnya.
Maria berharap dengan fasilitas di seluruh Indonesia yang semakin membaik, dirinya menginginkan adanya generasi-generasi muda yang lebih berprestasi ke depannya.
"Seperti yang dikatakan pak Luhut (Binsar Panjaitan), dengan meratanya fasilitas dan para pelatih semoga menghasilkan atlet muda yang berprestasi lebih baik dari saya," harapnya.
Hasil Pertandingan Final Lompat Jauh Putri
- Maria Londa (Bali) - jauh lompatan 6,26 m
- Rohani (NTB) - jauh lompatan 5,79 m
- Veinsensia Awuwet (Papua) - jauh lompatan 5,72 m
- Ni Luh Mita Yuni (Bali) - jauh lompatan 5,61 m
- Fatmawati (Jambi) - jauh lompatan 5,52 m
- Destiana Adinda (Jawa Barat) - jauh lompatan 5,41 m
- Nova aprilia (Bangka Belitung) - jauh lompatan 5,28 m
- Gresia Rahel Yaung (Papua) - jauh lompatan 5,00 m
Sumber: PON XX Papua 2021, Humas PPM
Baca Juga:
- Hasil Futsal PON Papua 2021: Kalahkan Jabar, Papua Raih Emas
- Hasil Futsal PON Papua 2021: Hajar Jatim, NTB Raih Juara Ketiga
- PON XX Papua 2021 dalam Perspektif Geopolitik, Pembinaan Atlet, dan Wawasan Nusantara
- Daftar Venue PON Papua 2021, dari Jayapura Hingga Merauke
- Hasil Semifinal Futsal PON Papua 2021: Jabar Kalahkan NTB, Tantang Papua di Final
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Maria Natalia Londa Sabet Emas Lompat Jauh untuk Bali di PON Papua 2021
Olahraga Lain-Lain 5 Oktober 2021, 11:17
-
Lagi, Atletik Sumbang Emas untuk Indonesia di Asian Para Games 2018
Olahraga Lain-Lain 8 Oktober 2018, 13:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55






















KOMENTAR