
Bola.net - Petarung wanita Indonesia, Priscilla Hertati Lumban Gaol, akan berhadapan dengan atlet asal Myanmar, Bozhena Antoniyar. Mereka akan berhadapan pada kejuaraan tarung bebas (MMA) One Championship bertajuk ONE: DAWN OF VALOR di Istora Senayan, Jakarta, 25 Oktober 2019. Keduanya bakal bertarung dalam petarungan kelas Atomweight.
Bagi Priscilla, bertanding di negaranya sendiri sangatlah menguntungkan. Sebab, petarung yang akrab disapa Thathi ini dipastikan bakal mendapat dukungan dari pendukung tuan rumah, terutama keluarganya.
“Berlaga di Jakarta selalu menjadi sesuatu yang saya nantikan. Selalu bagus untuk bertanding di rumah. Berkompetisi di Jakarta bagi saya pasti lebih nyaman karena saya tahu bahwa banyak keluarga saya akan ada untuk mendukung dan menyemangati saya," ujar Priscilla, Senin (14/10).
Atlet berusia 31 tahun ini pun berjanji akan mengeluarkan penampilan terbaiknya pada laga nanti. Sebab, dia tak ingin mengecewakan para penggemar.
"Tentu saja saya akan menunjukkan yang lebih dari saya kepada penonton. Apa yang bisa saya janjikan kepada para penggemar di Jakarta adalah bahwa saya akan menunjukkan penampilan terbaik saya pada 25 Oktober nanti,” katanya.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Rekor Priscilla
Bila nantinya bisa mengalahkan Antoniyar, maka Priscilla akan membuat rekor dua kemenangan beruntun. Pada pertandingan sebelumnya, atlet kelahiran Jakarta ini berhasil menaklukan petarung asal Kamboja, Nou Srey Pov.
"Mudah-mudahan, jika bisa cukup mengesankan dalam kemenangan nanti, itu akan cukup bagi saya untuk dianggap sebagai pesaing utama di kelas atom," tutur Priscilla.
Kendati demikian, Priscilla menyadari tak akan mudah untuk bisa mengalahkan Antoniyar. Sebab menurutnya, calon lawannya itu merupakan petarung yang sangat bagus.
"Dari apa yang saya tahu, dia adalah striker berbahaya, dia adalah petinju hebat dari negaranya Myanmar. adi saya benar-benar harus berhati-hati dengan pergerakan tangannya," imbuh Priscilla.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
ONE Championship: Petarung Wanita Indonesia Termotivasi Bermain di Jakarta
Olahraga Lain-Lain 14 Oktober 2019, 15:13 -
ONE Championship: Petarung Indonesia Ingin Bangkit
Olahraga Lain-Lain 10 Oktober 2019, 00:55 -
ONE Championship: Dua Petarung Indonesia Saling Sikut
Lain Lain 5 Oktober 2019, 14:17 -
ONE Championship Kembali Digelar di Jakarta
Lain Lain 12 September 2019, 19:54 -
ONE Championship Rambah Ranah Esports?
Olahraga Lain-Lain 22 Agustus 2019, 02:35
LATEST UPDATE
-
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR