Mereka akan memaksimalkan kemampuan guna merebut medali emas seperti pada WKF Premier League di Istanbul, Turki, pada 2011.
Salah satu atlet karate nomor Kata beregu putra, Faizal menyatakan telah mempersiapkan diri secara maksimal untuk bisa bersaing dengan para karateka dunia.
”Kami berharap bisa tampil maksimal dan merebut medali emas seperti yang kami lakukan di Turki tahun lalu. Kami optimis mampu mewujudkannya karena sudah mempersiapkan diri secara maksimal,” kata Faizal kepada Bola.net.
Tahun lalu, Faizal bersama Fidelys Lolobua dan Aswar mampu menundukkan tim Kata beregu Mesir (Elsayed, Orabi, Sayed) untuk merebut supremasi di ajang Premier League tersebut.
Sukses mereka juga diikuti tim Kata beregu putri Indonesia atas nama Yulianti Syafruddin, Sisilia dan Dewi Prasetya.
Kini, Faizal dan kawan-kawan akan berusaha mengulang sukses di depan publik sendiri. Meski demikian, mereka tetap mewaspadai setiap lawan yang akan dihadapinya, terutama tim-tim asal Jepang, Iran, Kuwait dan Prancis.
"Untuk merebut kembali medali emas kejuaraan WKF Premier League tidaklah gampang. Kami akan mengantisipasi dari sekarang," tandasnya.
Pelatih Omita Olga Ompi menambahkan, persaingan di kejuaraan ini akan sangat berat dan cukup ketat. Namun, untuk meraih prestasi bukan hal yang mustahil bagi Merah Putih.
"Anak-anak sudah siap menghadapi mereka. Jadi, kami akan berusaha keras untuk bisa meraih prestasi maksimal,” ungkapnya.
Omita yakin para karatekanya bisa menunjukkan kualitas terbaik. Selain tampil di depan publik sendiri, mereka sudah menjalani latihan lebih dari dua bulan sejak Pelatnas SEA Games 2013 yang digelar 1 April. (esa/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
WKF 2012, Indonesia Siap Pertahankan Prestasi
Olahraga Lain-Lain 19 Juni 2012, 09:35
-
27 Negara Tampil di Kejuaraan Karate Dunia
Olahraga Lain-Lain 13 Juni 2012, 10:03
LATEST UPDATE
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


















KOMENTAR