
Bola.net - - Real Madrid berhasil memetik poin penuh saat menjalani pertandingan lawan Real Sociedad di jornada empat La Liga di Anoeta, Senin .
Pertandingan berjalan cukup berimbang, khususnya dalam penguasaan bola. Namun Madrid mampu bermain lebih cerdik dengan strategi counter attack dan sukses mencetak gol melalui Borja Mayoral, Gareth Bale dan bunuh diri Kevin Rodriguez, sementara gol semata wayang Sociedad dihasilkan juga oleh Kevin Rodriguez.
Kemenangan ini sendiri juga memutus rangkaian hasil seri yang mereka dapat di pentas La Liga. Sebelumnya, mereka main imbang dua kali lawan Valencia dan Levante.
Kemenangan ini mengatrol posisi Madrid di klasemen sementara La Liga. Mereka kini mengoleksi delapan poin dari empat pertandingan dan naik ke posisi empat, sementara Sociedad tertahan di posisi tiga dengan poin sembilan dari empat pertandingan.
Susunan Pemain:
Real Sociedad (4-3-3): Rulli; Odriozola, Elustondo, Diego Llorente, Rodrigues; Prieto (Juanmi 69'), Illarramendi, Zurutuza; Januzaj (Agirretxe 77'), Willian Jose, Canales (Vela 57').
Real Madrid (4-3-3): Navas; Carvajal, Varane, Ramos, Theo (Nacho 93'); Modric, Casemiro, Isco; Bale, Mayoral (Vazquez 75'), Asensio (Ceballos 86').
Statistik Pertandingan:
Penguasaan bola: 50% - 50%
Shot (on goal): 10 (5) - 18 (6)
Pelanggaran: 12 - 15
Offside: 0 - 3
Kartu kuning: 3 - 2
Kartu merah: 0 - 0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Joaquin: Tidak Perlu Takut Pada Real Madrid
Liga Spanyol 18 September 2017, 21:44
-
Pemain-pemain Madrid Tak Inginkan Kehadiran Sanchez
Liga Spanyol 18 September 2017, 21:21
-
Borja Mayoral Siap Bersaing untuk Posisi Inti di Madrid
Liga Spanyol 18 September 2017, 17:44
-
Zidane: Real Madrid Kembali ke Jalur
Liga Spanyol 18 September 2017, 14:06
-
Aymeric Laporte Memantik 'Clasico' di Mercado
Liga Spanyol 18 September 2017, 13:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR