Bola.net - Pelatih Thailand U-19 untuk Piala AFF U-19 2024, Emerson Pereira, belum pernah ke Indonesia sebelumnya. Maklum saja, dia merupakan pelatih asal Brasil yang lebih banyak berkarier di Thailand.
Kariernya sebagai pemain banyak dihabiskan di Brasil atau negara Amerika Latin lainnya. Dia sempat menjadi pelatih tim junior Liverpool, tapi kemudian mengembara ke Asia.
Petualangan di Thailand dicatatkan dengan pernah menangani Chiangrai United, Nongbuya Pitchaya, dan Buriram United.
Skuad Thailand U-19 sendiri baru tiba di Indonesia pada Selasa (16/7/2023). Mereka kemudian melakukan persiapan latihan di sejumlah lapangan di Surabaya. Urusan fasilitas ini membuat Emerson Pereira cukup kagum.
Baru beberapa hari di Surabaya, Emerson Pereira, mengaku belum pernah mencoba makanan di Indonesia. Tapi, dia tentu sudah menikmati sajian di hotel, yang sangat mungkin bercampur dengan kudapan khas Indonesia.Pelatih berusia 51 tahun itu tidak bisa memastikan apakah dia sudah mencicipi makanan khas Indonesia.
Thailand U-19 bersaing di Grup C yang juga berisikan Malaysia, Singapura, dan Brunei Darussalam. Duel ini dimainkan di Stadion Gelora 10 November, Surabaya.
Disadur dari Bola.com: Aditya Wany, 20 Juli 2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Starting XI Timnas Indonesia U-19 Lawan Kamboja: Indra Sjafri 'Ingkar Janji' Rotasi Pemain, Jens Raven Cadangan!
- Ibunda Pemain Filipina U-19 Kagum dengan Indonesia Sebagai Tuan Rumah Piala AFF U-19 2024: Ramah dan Siap!
- Hasil Piala AFF U-19 2024: Filipina Bungkam Timor Leste 2-0
- Bersih dan Aman! Stadion GBT Surabaya Ikuti Standar FIFA, UMKM Jadi Lebih Tertib
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
VIDEO: Rasa Kagum Pelatih Thailand U-19 pada Fasilitas Piala AFF U-19 2024
Open Play 20 Juli 2024, 19:36 -
Highlights Piala AFF U-19: Vietnam U-19 1-1 Thailand U-19 (p.5-3)
Open Play 15 Juli 2022, 18:06
LATEST UPDATE
-
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30 -
Meski Baru Kalah Beruntun, Enzo Maresca Tak Anggap Liverpool Lawan Mudah
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR