Absennya Pedrosa membuat para petinggi Repsol Honda memanggil juara dunia MotoGP 2006 sekaligus rider Honda WorldSBK, Nicky Hayden. The Kentucky Kid sendiri sempat dipanggil ke Aragon, Spanyol bulan lalu untuk menggantikan Miller yang cedera tangan dan tulang belakang.
Crutchlow yang grafik performanya terus meningkat musim ini, sempat diisukan bakal menggantikan Pedrosa, namun ia justru yakin tak masuk akal bila menerima tawaran tersebut. Pasalnya, ada banyak sponsor berbeda dari kedua belah pihak, yang paling mencolok adalah sponsor minuman berenergi mereka.
Nicky Hayden dan Marc Marquez (c) Honda
"Saya membela LCR, sesederhana itu. Toh selama ini saya sudah membantu tim pabrikan, menjalani uji coba untuk mereka dan memberi mereka informasi. Lagipula saya ini disponsori Monster, dan mereka punya sponsor minuman berenergi yang berbeda (Red Bull)," ujarnya kepada Autosport.
Miller sendiri sudah lama didukung oleh Red Bull, dan mengingat rider tuan rumah ini memiliki kontrak langsung dengan Honda Racing Corporation (HRC), Crutchlow yakin Miller layak mendapatkan kesempatan membela tim pabrikan. Meski begitu, juara World Supersport 2009 ini menyambut hangat kembalinya Hayden.
"Jujur saja, lebih alami jika mereka memanggil Jack untuk balapan di seri kandangnya dengan motor Repsol Honda. Tapi jelas semua ini bukan kehendak saya, ini 'kan hanya opini. Juga menyenangkan melihat Nicky kembali, ini akan menarik. Ada beberapa motor Honda yang bertarung di depan, jadi akan menyenangkan bila Nicky ikut bergabung," tutupnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Crutchlow: Harusnya Miller yang Gantikan Pedrosa
Otomotif 21 Oktober 2016, 10:00
-
Hayden Akui Sempat Tak Mau Lagi Turun di MotoGP
Otomotif 20 Oktober 2016, 17:15
-
Marc Marquez Kegirangan Setim Bareng Nicky Hayden
Otomotif 20 Oktober 2016, 16:15
-
Nicky Hayden Gantikan Dani Pedrosa di MotoGP Australia
Otomotif 19 Oktober 2016, 09:45
-
Honda Luncurkan CBR Baru, Hayden Beraksi di Valencia
Open Play 5 Oktober 2016, 13:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR