
Bola.net - Aprilia Racing resmi meluncurkan skuad mereka menjelang dimulainya musim kompetisi MotoGP 2024. Mereka menjadi tim ke-10 yang mempresentasikan line up musim ini pada Minggu (18/2/2024).
Aprilia Racing pun akan kembali menurunkan motor RS-GP yang musim lalu mengoleksi 3 podium Sprint termasuk 1 kemenangan, serta 6 podium Grand Prix termasuk 2 kemenangan.
Berikut galeri foto livery atau corak yang bakal dikenakan oleh Aprilia Racing sepanjang 2024. Simak yuk, Bolaneters!

Aprilia Racing akan menjalani musimnya yang ke-13 di kelas para raja. Sebelumnya, mereka berlaga selama tiga musim di GP500 pada 2002-2004, dan kembali ke MotoGP pada 2015 lalu.

Aprilia pun dikenal mengoleksi begitu banyak gelar dunia di GP250 dan GP125, tetapi belum pernah menyabet gelar dunia di kelas GP500/MotoGP. Prestasi terbaik mereka adalah peringkat keempat di klasemen pembalap musim 2022 bersama Aleix Espargaro.

Pada 2024, Aprilia Racing tetap menaungi Aleix Espargaro dan Maverick Vinales yang sudah ditandemkan sejak pertengahan 2021. Mereka juga dipastikan mempertahankan Lorenzo Savadori sebagai test rider dan pembalap cadangannya.

Aleix Espargaro pun akan menjalani musimnya yang ke-15 di MotoGP. Pada akhir 30 Juli nanti, ia akan menginjak usia 35 tahun dan kini sudah tercatat sebagai pembalap reguler tertua yang ada di grid MotoGP 2024.

Tahun 2024 juga menjadi musim kedelapan Espargaro membela Aprilia Racing. Ia menjadi ujung tombak pengembangan motor RS-GP sejak 2017, dan juga menjadi rider utama skuadnya, sampai-sampai dijuluki 'Il Capitano'.

Maverick Vinales akan menjalani musimnya yang keempat bersama Aprilia Racing musim ini. Ia bergabung pada pertengahan musim 2021, usai berpisah secara kontroversial dengan Monster Energy Yamaha.

Sayangnya, sampai sekarang 'Top Gun belum juga mampu meraih kemenangan perdana bersama RS-GP. Bersama Jack Miller dan Alex Rins, Vinales pun berpotensi menjadi rider pertama yang mampu menang dengan tiga motor berbeda di era MotoGP (bergulir sejak 2002).
Sumber foto: Aprilia Racing
Baca juga:
- Galeri Foto Kompilasi Corak Mobil Formula 1 2024: 10 Tim, 11 Desain Berbeda
- Foto: Oracle Red Bull Racing Luncurkan RB20, Siap Pertahankan Gelar di Formula 1 2024
- Foto: LCR Honda Idemitsu-Castrol Pamer 2 Corak Motor Berbeda Jelang MotoGP 2024
- Demi Merah Putih! Astra Honda Umumkan 11 Pembalap Indonesia di Ajang Balap Internasional
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Foto: Aprilia Racing Akhirnya Pamerkan Corak Motor RS-GP Jelang MotoGP 2024
Otomotif 19 Februari 2024, 08:40
-
'Tak Seperti Rookie, Pedro Acosta Luar Biasa Cepat Belajar di MotoGP!'
Otomotif 12 Februari 2024, 12:40
-
Aleix Espargaro Dukung Fermin Aldeguer ke MotoGP: Tapi Repsol Honda Bukan Opsi Tepat
Otomotif 10 November 2023, 11:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR