
Bola.net - Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin, sukses merebut kemenangan dalam sprint race MotoGP Qatar di Sirkuit Lusail pada Minggu (19/11/2023) dini hari WIB.
Pembalap asal Spanyol ini diikuti oleh pembalap Gresini Racing, Fabio di Giannantonio, di posisi kedua, dan pembalap Mooney VR46 Racing Team, Luca Marini, di posisi ketiga.
Sementara itu posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati oleh pembalap Gresini Racing lainnya, Alex Marquez, dan pembalap Ducati Lenovo Team, Pecco Bagnaia.
Jalannya Balapan
RUTHLESS from @88jorgemartin!💥
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) November 18, 2023
He BARGES his way through on @PeccoBagnaia! 👊#QatarGP 🇶🇦 pic.twitter.com/ceg1edDzwq
Start dari pole, Marini langsung memimpin, diikuti Alex Marquez, Martin, Bagnaia, dan Marc Marquez. Martin pun kemudian melebar, tersalip oleh Bagnaia dan Marc Marquez, sementara Fabio di Giannantonio mengambil alih posisi 6 dari Johann Zarco.
Martin pun kemudian menyerang Marquez dan Bagnaia demi merebut posisi 3, dan kemudian membuntuti Marini dan Alex Marquez. Kedua rider ini menjalani aksi saling salip menegangkan, dan membuat Martin mendekat dan kemudian mengambil alih pimpinan balap pada Lap 5.
Pada Lap 6, Giannantonio giliran menyalip Alex Marquez dan Marini demi meraih posisi 2. Posisi ini pun tak berubah sampai finis, di mana Alex Marquez finis keempat, sementara Bagnaia hanya mampu finis kelima. Berikut hasil sprint race MotoGP Qatar 2023 di Sirkuit Lusail.
Hasil Sprint Race

1. Jorge Martin - Prima Pramac Racing - Ducati
2. Fabio di Giannantonio - Gresini Racing - Ducati
3. Luca Marini - Mooney VR46 Racing Team - Ducati
4. Alex Marquez - Gresini Racing - Ducati
5. Pecco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati
6. Maverick Vinales - Aprilia Racing - Aprilia
7. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM
8. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha - Yamaha
9. Augusto Fernandez - GASGAS Factory Racing Tech 3 - GASGAS
10. Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati
11. Marc Marquez - Repsol Honda - Honda
12. Jack Miller - Red Bull KTM Factory Racing - KTM
13. Marco Bezzecchi - Mooney VR46 Racing Team - Ducati
14. Raul Fernandez - CryptoDATA RNF - Aprilia
15. Franco Morbidelli - Monster Energy Yamaha - Yamaha
16. Pol Espargaro - GASGAS Factory Racing Tech 3 - GASGAS
17. Iker Lecuona - LCR Honda Castrol - Honda
18. Takaaki Nakagami - LCR Honda Idemitsu - Honda
19. Joan Mir - Repsol Honda - Honda
20. Enea Bastianini - Ducati Lenovo Team - Ducati
Gagal finis:
Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia
Miguel Oliveira - CryptoDATA RNF - Aprilia
Jadwal Pekan Balap MotoGP Qatar 2023
Jumat, 17 November 2023
18:00-18:35 WIB: P1 Moto3
18:50-19:30 WIB: P1 Moto2
19:45-20:30 WIB: FP1 MotoGP
22:15-22:50 WIB: P2 Moto3
23:05-23:45 WIB: P2 Moto2
Sabtu, 18 November 2023
00:00-01:00 WIB: PR MotoGP
17:30-18:00 WIB: P3 Moto3
18:15-18:45 WIB: P3 Moto2
19:00-19:30 WIB: FP2 MotoGP
19:40-19:55 WIB: Q1 MotoGP
20:05-20:20 WIB: Q2 MotoGP
21:50-22:05 WIB: Q1 Moto3
22:15-22:30 WIB: Q2 Moto3
22:45-23:00 WIB: Q1 Moto2
23:10-23:25 WIB: Q2 Moto2
Minggu, 19 November 2023
00:00-00:45 WIB: SPR MotoGP
19:40-19:50 WIB: WUP MotoGP
20:00-20:35 WIB: Riders Fan Parade MotoGP
21:00-21:35 WIB: Race Moto3
22:15-22:55 WIB: Race Moto2
Minggu, 20 November 2023
00:00-00:50 WIB: Race MotoGP
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Sementara Moto2 2023 Usai Seri Qatar di Lusail
Otomotif 19 November 2023, 23:05
-
Hasil Balapan Moto2 Qatar: Fermin Aldeguer Raih Kemenangan Keempat
Otomotif 19 November 2023, 22:58
-
Jaume Masia Juara Dunia: Klasemen Sementara Moto3 2023 Usai Seri Qatar di Lusail
Otomotif 19 November 2023, 21:52
-
Hasil Balapan Moto3 Qatar: Jaume Masia Menang dan Kunci Gelar Dunia
Otomotif 19 November 2023, 21:42
-
Hasil Sesi Pemanasan MotoGP Qatar: Maverick Vinales Ungguli Johann Zarco
Otomotif 19 November 2023, 19:57
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR