Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso mengaku cukup terkejut dengan level performa Desmosedici GP17 di Jerez, Spanyol dua pekan lalu, dan yakin pihaknya akan jauh lebih kompetitif di Sirkuit Le Mans, Prancis akhir pekan nanti. Hal ini ia sampaikan melalui rilis resmi tim.
Jerez dikenal tak cocok untuk karakter Ducati, namun mereka justru sukses tampil garang dengan Jorge Lorenzo finis ketiga dan Dovizioso finis kelima. Bila di sirkuit yang tak bersahabat saja mereka bisa kompetitif, Dovizioso pun yakin bisa lebih baik lagi di Le Mans.
"Usai finis kelima di Jerez, kini kami pergi ke Le Mans dengan optimisme dan kepercayaan diri lebih tinggi. Di Argentina, terlebih di Texas, kami sedikit mengalami kesulitan, tapi di Jerez, lintasan yang sejatinya tak cocok untuk kami, kami malah kompetitif," ujar DesmoDovi.
Dalam balapan di Jerez, Lorenzo tertinggal 14 detik dari sang pemenang, Dani Pedrosa, sementara Dovizioso berjarak 22 detik. Margin ini cukup besar bagi Ducati, namun dengan lintasan Le Mans yang telah diaspal ulang, Dovizioso yakin tingginya grip yang ditawarkan bakal membantu mereka bersaing lebih sengit bersama Honda dan Yamaha
"Kami memang finis dengan margin yang cukup besar dari Dani, tapi saya rasa Le Mans akan lebih menguntungkan untuk kami, terutama karena kami akan menjalani balapan di atas aspal baru, yang berarti akan memberi grip yang baik. Jadi saya rasa kami akan tampil kompetitif di sana," pungkas juara dunia GP125 2004 ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kompetitif di Jerez, Dovizioso Makin Optimis di Le Mans
Otomotif 18 Mei 2017, 14:00
-
Lorenzo-Dovizioso Kembali Jajal Michelin di Mugello
Otomotif 16 Mei 2017, 15:00
-
Winglet Dilarang, Ducati Jauh Lebih Rugi dari Dugaan
Otomotif 15 Mei 2017, 11:15
-
Bos Ducati: Saya Nyaris Gila Lihat Hasil Awal Musim
Otomotif 12 Mei 2017, 14:00
-
Dovizioso: Lorenzo Kendarai Ducati Seperti Saat di Yamaha
Otomotif 10 Mei 2017, 14:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Everton vs Sunderland 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 06:25
-
Hasil Piala Afrika Tadi Malam: Mazraoui Pulangkan Bryan Mbeumo ke MU
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR