
Bola.net - - Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti mengaku pihaknya masih tertarik untuk turun di Moto3 suatu saat nanti, namun belum bisa terlampau serius untuk mematangkan rencana. Kepada Speedweek, Ciabatti menyebut kurangnya sumber daya manusia adalah salah satu alasan Ducati belum berani menggarap proyek baru.
Sejak tahun lalu, general manager sekaligus engineer andalan Ducati Corse, Luigi 'Gigi' Dall'Igna mengaku tertarik menurunkan tim di Moto3, menilai kejuaraan ini akan memberi banyak input untuk produksi motor jalanan mereka. Meski begitu, Dall'Igna dan Ciabatti sama-sama yakin proyek ini mustahil dilakukan dalam waktu dekat.
"Ide ini masih kami simpan, karena ini ide menarik. Prioritas kami adalah merakit mesin MotoGP yang kompetitif dan cocok untuk semua lintasan, karena kami membidik gelar. Jika proyek ini lebih stabil, kompetitif di semua lintasan, dalam kondisi apapun, kami akan kembali memperhatikan Moto3. Tapi untuk saat ini rasanya terlalu dini," ujar Ciabatti.
Paolo Ciabatti (c) Ducati
Tak seperti Honda dan Yamaha yang memiliki pabrikan raksasa dan ribuan engineer untuk proyek mereka di berbagai jenis kejuaraan, departemen balap Ducati justru memiliki pabrikan yang cukup kecil dan hanya memiliki ratusan pekerja, yang difokuskan menggarap dua kejuaraan saja, yakni MotoGP dan WorldSBK.
"Kami tak boleh lupa bahwa hanya ada 130 staf yang bekerja di Ducati Corse. Prioritas kami adalah merebut gelar dunia di MotoGP dan WorldSBK. Jadi saat ini kami belum bisa membagi tugas pengembangan untuk Moto3. Kami masih kekurangan sumber daya manusia untuk proyek kejuaraan dunia lainnya," pungkas Ciabatti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dorna Pastikan Takkan Ada Mesin Elektrik di MotoGP
Otomotif 1 Agustus 2017, 12:30
-
Kurangnya SDM Buat Ducati Belum Serius Soal Moto3
Otomotif 1 Agustus 2017, 11:15
-
Tak Jadi Anak Didik Valentino Rossi, Bastianini Santai
Otomotif 31 Juli 2017, 16:00
-
Satu Lagi Anak Didik Valentino Rossi Jajal Moto2
Otomotif 31 Juli 2017, 14:45
-
Behind The Scene: Tim Rossi Mentori Migno dan Bulega
Otomotif 25 Juli 2017, 15:00
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR