
Bola.net - Pembalap Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton, mengalami kelelahan dan pusing usai balapan Formula 1 GP Hungaria di Sirkuit Hungaroring, Budapest, Hungaria, Minggu (1/8/2021). Usai prosesi podium, ia pun dilarikan ke Medical Center untuk pemeriksaan dengan dokter dan melewatkan pertemuan dengan sejumlah awak media.
Meski begitu, tujuh kali juara dunia ini akhirnya hadir dalam jumpa pers usai balap bersama Esteban Ocon dan Sebastian Vettel. Dalam balapan ini, Hamilton melewati garis finis di posisi ketiga, namun kemudian dinyatakan finis kedua usai Vettel didiskualifikasi akibat Aston Martin gagal menyediakan satu liter bahan bakar untuk sampel.
Hamilton memang tampak kelelahan dan ngos-ngosan saat menjalani wawancara dengan Johnny Herbert di parc ferme, dan tampak loyo saat mendapatkan trofi di podium. Pria asal Inggris ini pun mengakui fisiknya tak pernah benar-benar bugar sejak kedapatan positif Covid-19 pada akhir 2020, saat ia harus absen dari Seri Sakhir.
Efeknya Masih Terasa
"Saya baik-baik saja, namun sempat ada pusing dan segalanya jadi buram di podium. Saya sudah kesulitan sepanjang tahun demi tetap sehat usai apa yang terjadi pada akhir tahun lalu, dan saya masih berjuang," tutur Hamilton kepada Crash.net usai finis.
Pembalap berusia 36 tahun ini pun meyakini bahwa efek Covid-19 yang ia derita tahun lalu sampai kini masih terasa. "Saya rasa efeknya masih ada. Saya ingat efeknya saat saya mendapatkan virus itu dan sejak itu program latihan saya jadi berbeda," lanjutnya.
"Rasa lelah yang saya dapat sungguh berbeda. Jadi, saya hanya coba berlatih dan mempersiapkan diri sebaik mungkin. Mungkin hari ini soal hidrasi. Saya mengalami hal serupa di Silverstone, namun kali ini lebih parah," ungkap Hamilton yang kini kembali memimpin klasemen dengan keunggulan enam poin dari Max Verstappen.
Sumber: Crashnet
Video: Momen-Momen Menarik di MotoGP Catalunya 2021
Baca Juga:
- Sebastian Vettel Didiskualifikasi dari Formula 1 GP Hungaria Gara-Gara Sampel Bensin
- Klasemen Sementara Formula 1 2021 Usai Seri Hungaria
- Hasil Balap Formula 1 GP Hungaria: Esteban Ocon Menang, Perdana bagi Alpine
- Daftar Pembalap MotoGP 2022, Kandidat Rider Petronas SRT Paling Banyak
- Valentino Rossi: Susah Balapan Bareng Ducati dan VR46
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Valtteri Bottas Jadi Sasaran Amarah Rival Akibat Insiden Formula 1 GP Hungaria
Otomotif 2 Agustus 2021, 11:16
-
Lewis Hamilton Kelelahan Usai F1 GP Hungaria, Diduga Efek Lama Covid-19
Otomotif 2 Agustus 2021, 10:18
-
Menangi F1 GP Hungaria, Esteban Ocon: Ini Juga Berkat Bantuan Fernando Alonso
Otomotif 2 Agustus 2021, 09:22
-
Sebastian Vettel Didiskualifikasi dari Formula 1 GP Hungaria Gara-Gara Sampel Bensin
Otomotif 2 Agustus 2021, 08:52
-
Klasemen Sementara Formula 1 2021 Usai Seri Hungaria
Otomotif 1 Agustus 2021, 22:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR