
Bola.net - CryptoDATA RNF mengumumkan bahwa pembalap mereka, Miguel Oliveira, akan hadir dalam pekan balap MotoGP Austin di Circuit of The Americas (COTA), Texas, Amerika Serikat, pada 14-17 April 2023 nanti. Meski begitu, partisipasinya di lintasan belum bisa dipastikan.
Oliveira diketahui mengalami memar-memar dan kerusakan tendon di pinggul kanannya. Cedera ini ia dapatkan usai tertabrak oleh Marc Marquez pada Lap 3 main race MotoGP Portugal pada akhir Maret lalu. Akibat cedera ini, ia harus absen dari MotoGP Argentina.
Oliveira tak membutuhkan operasi untuk mengatasi cedera ini, melainkan diminta istirahat total di rumah. Meski begitu, kondisi pembalap asal Portugal tersebut terus membaik. RNF pun menyatakan bahwa ridernya itu akan ikut berangkat ke Austin.
Senang Bisa Pergi ke Austin

Meski begitu, partisipasi Oliveira dalam balapan belum bisa ditentukan. Pasalnya, ia harus lolos cek medis pada hari Kamis (13/4/2023) di Circuit of The Americas. Jika para dokter yang menanganinya menyatakan ia cukup bugar, maka barulah ia akan diizinkan berkendara.
"Saya jelas bersemangat dan senang bisa terbang ke Texas. Rasanya menyebalkan harus melewatkan grand prix di Argentina. Kini saya menanti untuk restart dan bekerja dengan tim. Saya bersemangat melihat motor kami berperilaku di trek Austin," ujar Oliveira seperti yang dilansir Crash.net, Senin (10/4/2023).
COTA Tak Pernah Bersahabat
Musim ini, Oliveira baru meraih tiga poin usai finis ketujuh dalam sprint race MotoGP Portugal. Andai diizinkan balapan di Austin, maka ia ingin meraih lebih banyak poin. "COTA tak pernah jadi trek yang bersahabat bagi saya pada masa lalu, jadi saya berharap kami bisa membalik situasi tersebut tahun ini," ujarnya.
"Saya ingin memulai akhir pekan dengan kuat. Bakal menyenangkan jika saya bisa meraih poin di Sprint dan balapan pada Minggu. Ini bakal sangat penting usai meraih nol poin di tiga kompetisi terakhir. Secara umum, saya sangat bersemangat atas akhir pekan ini," tutup runner up Moto3 2015 dan Moto2 2018 tersebut.
Sumber: Crashnet
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Miguel Oliveira Bakal Hadir di MotoGP Austin, Belum Tentu Ikut Balapan
Otomotif 11 April 2023, 09:23
-
RNF Tuntut FIM Hukum Marc Marquez Lebih Berat demi Masa Depan MotoGP
Otomotif 29 Maret 2023, 10:57
-
Dihujat Usai Tabrak Miguel Oliveira, Marc Marquez Dapat 'Pembelaan' dari 2 Rival
Otomotif 28 Maret 2023, 12:01
-
Tak Cuma Marc Marquez, Miguel Oliveira Juga Terpaksa Absen di MotoGP Argentina
Otomotif 28 Maret 2023, 08:55
-
Aleix Espargaro Sebut Ulah Marc Marquez Bisa Akhiri Karier Miguel Oliveira
Otomotif 27 Maret 2023, 13:39
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR