Bola.net - - Pembalap baru LCR Honda, Takaaki Nakagami menjadi rider MotoGP pertama yang memamerkan livery atau corak motor untuk musim depan. Di sela ajang Honda Racing Thanks Day 2017 di Motegi, Jepang akhir pekan lalu, RC213V miliknya pun tampak keren.
Usai enam tahun turun di Moto2, Nakagami akhirnya mewujudkan impian dengan turun di MotoGP tahun depan. Ia menjadi rider Jepang pertama yang turun di kelas tertinggi sejak juara dunia GP250 2009, Hiroshi Aoyama memilih pensiun pada akhir 2014 lalu.
Musim depan, Nakagami dan krunya akan berlabel LCR Honda Idemitsu, mengingat Idemitsu akan menjadi sponsor utamanya. Hal inilah yang menyebabkan RC213V milik Nakagami masih memiliki corak yang agak mirip dengan motor Kalex-nya di Moto2 selama beberapa tahun terakhir.
Corak RC213V Takaaki Nakagami untuk MotoGP 2018 (c) Twitter/Takaaki Nakagami
"Hari ini saya sangat senang. Inilah corak motor tahun depan. Saya sangat senang! Sangat keren dan saya menyukainya. Desain baru ini tampak bagus! #LCRHondaIDEMITSU #HondaRacingThanksDay" tulis Nakagami melalui akun Twitter-nya.
Motor RC213V yang dipamerkan Nakagami di Honda Racing Thanks Day 2017 ini merupakan versi RC213V-S, namun sudah jelas menunjukkan bahwa corak ini bakal keren digunakan rider berusia 25 tahun tersebut turun lintasan di MotoGP tahun depan.
Di lain sisi, tandem Nakagami, Cal Crutchlow akan berlabel LCR Honda Castrol, namun belum ditentukan kapan peluncuran corak motor dan timnya bakal digelar. Nakagami dan Crutchlow akan kembali turun lintasan dalam uji coba pramusim MotoGP Malaysia di Sepang pada 28-30 Januari 2018.
Corak RC213V Takaaki Nakagami untuk MotoGP 2018 (c) Twitter/Takaaki Nakagami
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nakagami, Rider MotoGP Pertama yang Pamer Corak 2018
Otomotif 4 Desember 2017, 16:15
-
Marquez Tegaskan Hubungan dengan Rossi Lebih 'Tenang'
Otomotif 4 Desember 2017, 14:15
-
Stefan Bradl Bisa Jadi Test Rider Honda, Ini Opini LCR
Otomotif 4 Desember 2017, 12:15
-
Marquez-Pedrosa Hadiri Honda Racing Thanks Day 2017
Otomotif 4 Desember 2017, 10:15
-
Morbidelli: Valentino Rossi Lebih dari Mentor, Lebih dari Kakak
Otomotif 2 Desember 2017, 13:30
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR