
Bola.net - Pembalap Gresini Racing, Marc Marquez, ogah terlena oleh hasil apiknya di tes pascamusim MotoGP Valencia 2023, ketika ia pertama kalinya menjajal Ducati. Ia yakin masih harus mengonfirmasi performanya tersebut di trek-trek dengan karakter berbeda seperti Sepang, Malaysia, dan Lusail, Qatar.
Dalam tes Valencia, Marquez langsung menduduki posisi keempat dengan 1'29,424 detik, hanya tertinggal 0,171 detik dari rider Aprilia Racing, Maverick Vinales. Ia juga menjadi rider Ducati tercepat kedua, di belakang rider Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi, di posisi ketiga.
Meski begitu, lewat DAZN pada Senin (1/1/2024), Marquez yakin performanya belum sempurna. Ia masih harus mencari ergonomi terbaik Desmosedici GP23, serta memperbaiki cara komunikasi dengan tim baru. Pasalnya, ia tak memboyong krunya dari Repsol Honda, yang ia bela lebih dari satu dekade.
Senang Disambut Hangat di Gresini

"Banyak hal yang masih harus dipahami, seperti posisi duduk dan komunikasi tim. Ini wajar, karena saya bekerja dengan satu grup selama 11 tahun dan kini bekerja dengan grup baru. Keluarga Gresini menyambut saya dengan sangat baik. Rasanya sangat menyenangkan dan membantu saya lebih rileks," ujar Marquez.
Meski debutnya dengan Ducati sangat mulus, Marquez tak mau jemawa. Ia bahkan belum mau mematok target apa pun untuk musim 2024. Ia mengaku ingin melihat performanya lebih jauh dalam tes pramusim di Sepang pada 6-8 Februari 2024, dan juga seri perdana musim ini di Lusail pada 8-10 Maret.
Sang delapan kali juara dunia ini menyatakan bahwa tes Valencia tak memberikan banyak tantangan karena tes itu dijalankan hanya dua hari setelah Grand Prix penutup. Sementara itu, Sepang dan Lusail memberi tantangan tersendiri, apalagi keduanya kerap menyulitkan Marquez pada masa lalu.
Malaysia dan Qatar Lebih Rumit dari Valencia

"Pada 2024, pertama saya ingin menunggu. Saya takkan bilang cara saya akan menghadapinya atau apa yang saya harapkan. Namun, saya memilih menunggu beberapa sirkuit berbeda seperti Malaysia dan Qatar. Di Valencia, Anda menjalani tes usai menjalani Grand Prix, dan semua rider bisa mengendalikan segalanya," tutur Marquez.
"Namun, Malaysia dan Qatar adalah dua trek berbeda. Di sana, saya akan memahami apakah saya benar-benar bisa beradaptasi dengan motor ini, karena dua trek itu memiliki tikungan yang lebih rumit untuk gaya balap saya. Namun, saya merasa nyaman dan itulah yang paling penting," tutup rider 30 tahun ini.
Berikut kalender balap MotoGP 2024, termasuk jadwal tes dan jadwal balapannya. Jangan sampai kelewatan aksi Marquez di atas Ducati ya, Bolaneters!
Jadwal Lengkap MotoGP 2024
Tes Pramusim
MotoGP: Sepang, Malaysia, 1-3 Februari 2024 (shakedown, hanya test rider, debutan, dan para rider dari pabrikan berkonsesi kategori C dan D)
MotoGP: Sepang, Malaysia, 6-8 Februari 2024
Tes Tengah Musim/Pascabalap
MotoGP: Jerez, Spanyol, 29 April 2024
MotoGP: Mugello, Italia, 3 Juni 2024
MotoGP: Misano, San Marino, 9 September 2024
Tes Pascamusim
MotoGP: Valencia, Spanyol, 19 November 2024
Jadwal Balapan
Seri 1: Losail, Qatar, 8-10 Maret 2024
Seri 2: Algarve, Portugal, 22-24 Maret 2024*
Seri 3: Termas, Argentina, 5-7 April 2024
Seri 4: Austin, Amerika Serikat, 12-14 April 2024
Seri 5: Jerez, Spanyol, 26-28 April 2024
Seri 6: Le Mans, Prancis, 10-12 Mei 2024*
Seri 7: Barcelona-Catalunya, Spanyol, 24-26 Mei 2024*
Seri 8: Mugello, Italia, 31 Mei-2 Juni 2024*
Seri 9: Sokol, Kazakhstan, 14-16 Juni 2024
Seri 10: Assen, Belanda, 28-30 Juni 2024*
Seri 11: Sachsenring, Jerman, 5-7 Juli 2024*
Seri 12: Silvestone, Inggris, 2-4 Agustus 2024
Seri 13: Red Bull Ring, Austria, 16-18 Agustus 2024*
Seri 14: MotorLand Aragon, Spanyol, 30 Agustus-1 September 2024
Seri 15: Misano, San Marino, 6-8 September 2024*
Seri 16: Buddh, India, 20-22 September 2024
Seri 17: Mandalika, Indonesia, 27-29 September 2024
Seri 18: Motegi, Jepang, 4-6 Oktober 2024
Seri 19: Phillip Island, Australia, 18-20 Oktober 2024
Seri 20: Buriram, Thailand, 25-27 Oktober 2024
Seri 21: Sepang, Malaysia, 1-3 November 2024
Seri 22: Valencia, Spanyol, 15-17 November 2024
Sirkuit cadangan: Balaton Park, Hungaria
Sumber: DAZN
Baca juga:
- Marc Marquez Ngaku Sempat Gugup Jajal Ducati: Untung Langsung Klop!
- Langsung Cepat Naik Ducati, Marc Marquez: Padahal Saya Nggak Ngotot Lho
- Tahun Baru, Tim Valentino Rossi Resmi Jadi Pertamina Enduro VR46 Racing Team
- Video: Kedatangan Luca Marini di Garasi Repsol Honda, Kenalan dengan Para Bos dan Kru Baru
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sudah Jadi Rider Ducati, Marc Marquez Masih Latihan Motocross Pakai Honda
Otomotif 4 Januari 2024, 15:58
-
Bos Pramac: Kedatangan Marc Marquez di Gresini Buktikan Ducati Memang Superior
Otomotif 4 Januari 2024, 10:35
-
Ogah Terlena Tes Valencia, Marc Marquez Penasaran Naik Ducati di Malaysia dan Qatar
Otomotif 4 Januari 2024, 09:08
-
Marc Marquez Ngaku Sempat Gugup Jajal Ducati: Untung Langsung Klop!
Otomotif 3 Januari 2024, 15:54
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR