
Bola.net - Marco Bezzecchi memilih merendah usai mendapati dirinya mendekati peringkat ketiga klasemen pembalap MotoGP 2025, yang saat ini diduduki sahabatnya sendiri, Pecco Bagnaia. Pembalap Aprilia Racing ini menyatakan, menembus peringkat tiga besar bukan target utamanya musim ini.
Pada awal musim, Bagnaia memang kompetitif, meski baru sekali menang dan kerap diasapi Marc dan Alex Marquez. Namun, ketimbang Alex Marquez dan Bagnaia, justru Bezzecchi lah yang kerap jadi pesaing tersengit Marc Marquez. Dalam delapan seri terakhir, mereka terus berduel.
Performanya yang apik di atas RS-GP pun membuat Bezzecchi diam-diam mendekati Bagnaia di klasemen. Usai finis ketiga dalam balapan utama di Balaton Park, Hungaria, Minggu (24/8/2025), kini 'Bez' duduk di peringkat keempat dengan 197 poin, hanya tertinggal 11 poin dari Bagnaia.
Tak Terlalu Memperhatikan Kedudukan di Klasemen

Namun, dalam jumpa pers usai balap, Bezzecchi mengaku tak terlalu suka mengamati peringkat dan jumlah poinnya di klasemen. Apalagi ini adalah musim perdananya membela Aprilia, yang artinya ini adalah masa-masa untuk belajar dan beradaptasi dengan RS-GP.
"Jujur saja saya tidak terlalu memperhatikan klasemen. Sudah jelas bahwa setiap pekan balap, pada akhirnya ketika Anda pulang, Anda mencoba melihat situasi. Namun, untuk saat ini, itu bukan target utama saya," ungkap anak didik Valentino Rossi di VR46 Riders Academy ini.
Sudah Pernah Duduki Peringkat 3 Bareng Ducati
Bezzecchi sendiri sudah pernah menduduki peringkat ketiga klasemen, yakni pada 2023 ketika masih membela Ducati lewat VR46 Racing Team. Ia mengakui, mengulang prestasi ini bakal menyenangkan, tetapi membantu Aprilia mengembangkan RS-GP masih jadi tugas utamanya saat ini.
"Sudah jelas, jika saya bisa mencapai peringkat ketiga, maka bakal lebih baik. Namun, yang jadi fokus saya adalah meningkatkan performa motor dan membangun pondasi yang solid untuk musim depan. Selain itu, saya juga ingin melanjutkan performa yang baik musim ini. Jadi, inilah target-target utama saya," pungkasnya.
Sumber: MotoGP
Baca Juga:
- Pedro Acosta Lega Bayar Kesalahan Sprint dengan Podium di Balapan Utama MotoGP Hungaria 2025
- Ngeri! Momen Kecelakaan Enea Bastianini di Area Rawan Balaton Park, Nyaris Ditabrak Secara Beruntun
- Kantongi 23 Kemenangan di MotoGP 2025, Marc Marquez Sebut Dominasinya Tidak Wajar
- Menolak Kunci Gelar di 'Rumah' Valentino Rossi, Marc Marquez Pilih Juarai MotoGP 2025 di Motegi atau Mandalika
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR