Iannone mendapat sorotan dari banyak pihak setelah bersenggolan dengan Andrea Dovizioso di tikungan terakhir Argentina, dan mendapatkan hukuman mundur tiga posisi start di Austin serta dijatuhi satu poin penalti. Berkat hukuman ini, Iannone yang semestinya start keempat, terpaksa harus start dari posisi ketujuh.
"Saya sangat senang. Saya butuh podium ini, dan bagi Ducati podium ini sangatlah penting, karena saya mengalami momen buruk di dua seri pertama. Momen itu merupakan momen terburuk dalam karir saya, karena ada banyak tekanan dari orang-orang. Ketika memulai pekan balap ini, kami fokus meningkatkan performa motor dan saya pun nyaman," ujarnya kepada Crash.net.
The Maniac pun menjalani balapan dengan baik dan mendapat untung dua posisi setelah Dovizioso kembali terjatuh akibat tersenggol oleh pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa. Meski begitu, Iannone tetap bersyukur bisa menapaki tangga podium untuk pertama kalinya musim ini.
"Situasi saya begitu sulit, karena saya harus start dari baris ketiga. Pada tikungan pertama saya menyenggol Dani dan bersenggolan dengan Aleix Espargaro di tikungan kedua. Jadi sejak start pun balapan ini sudah berat. Saya mencoba bermain aman, tapi hasil ini sangat baik untuk kami," tutupnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Iannone: Lorenzo Pasti ke Ducati!
Otomotif 11 April 2016, 15:30
-
Podium di Austin, Iannone Tebus Kesalahan
Otomotif 11 April 2016, 10:45
-
Rossi-Dovizioso Gagal Finis, Marquez Masih 'Raja Austin'
Otomotif 11 April 2016, 03:11
-
Andrea Iannone Pimpin Sesi Pemanasan MotoGP Austin
Otomotif 10 April 2016, 22:20
-
Marc Marquez Kuasai Dua Latihan MotoGP Austin
Otomotif 9 April 2016, 10:00
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR