Bima Sakti Jelaskan Seleksi Promosi dan Degradasi di Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023

Bola.net - Timnas Indonesia U-17 saat ini sedang menggelar pemusatan latihan (TC) di Jakarta untuk menjaring pemain buat Piala Dunia U-17 2023. TC digelar sejak 9 Juli lalu, dan akan rampung pada 28 Agustus 2023.
Sebanyak 34 pemain dipanggil pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti Tukiman ke TC tahap awal ini. Nantinya, arsitek berusia 46 tahun itu akan menerapkan sistem promosi dan degradasi.
"Setiap pekan kami rencana ada promosi dan degradasi untuk pemain. Apalagi nanti ada masuk pemain dari seleksi yang dibikin di 12 kota," ujar Bima Sakti disadur dari laman PSSI, Kamis (13/7).
12 kota yang menggelar seleksi Timnas Indonesia U-17 yaitu Bandung, Palembang, Bali, Tangerang, Samarinda, Jakarta, Solo, Banjarbaru, Medan, Surabaya, Manado, serta Makassar. Seleksi yang digelar oleh PSSI itu sudah berlangsung sejak 12 Juni 2023, dan diawali di Kota Kembang.
Semua Punya Kesempatan

Bima Sakti juga menegaskan bahwa semua pemain yang ikut seleksi punya peluang sama masuk Skuad Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023. Turnamen tersebut bakal digelar di Tanah Air pada 10 November hingga 2 Desember 2023.
"Yang pasti pemain yang memenuhi kriteria kami dan sesuai dengan kebutuhan tim yang akan dipilih," tutur juru taktik asal Balikpapan ini.
"Tidak ada keistimewaan untuk setiap pemain. Semua mempunyai peluang yang sama untuk masuk di Timnas Indonesia U-17," imbuh Bima Sakti.
Daftar 34 Pemain TC Tahap Awal Timnas Indonesia U-17 di Jakarta
1. Muhammad Afazriel, PSS
2. Ji Da Bin, ASIOP
3. Komang Ananta, Bali United
4. Mohamad Andre, Bali United
5. Muhammad Iqbal, Barito Putera
6. Irvansyah Afanda, Bhayangkara FC
7. Azzaky Esa, Bhayangkara FC
8. Muhammad Ridho, Borneo FC
9. Andrika Fathir, Borneo FC
10. Rizdjar Nurviat, Borneo FC
11. Mokh Hanif, Cipta Cendekia FA
12. Muhammad Kafiatur, Borneo FC
13. M Riski, Madura United
14. Muhammad Gaoshirowi, Persib
15. Zulkifli Lukmansyah, Persib
16. Figo Dennis, Persija
17. Jehan Pahlevi, Persija
18. Arkhan Kaka, Persis
19. Habil Akbar, PPLP Jawa Tengah
20. Muhammad Nabil, PPLP Sumbar
21. Ikram Algifarri, PPLP Sumbar
22. Sulthan Zaky, PSM
23. Achmad Zidan, PSS
24. Dimas Arya, Persipasi
25. Shouter Tonci, PPLP Papua
26. Gala Pagamo, PPLP Sumbar
27. M Givary Lotra,Cipta Cendekia FA
28. Danda Rama, Barito Putera
29. Welber Halim, Sao Paolo
30. Madrid Augusta, AFC'34 Alkmaar
31. Mahesa Ekayanto, FC Dordrecht
32. Staffan Qabiel, Academy Sant Cuggat
33. Aaron Liam, Bullen FC
34. Aaron Nathan, Youth FC Nottingen
(Bola.net/Fitri Apriani)
Jangan Lewatkan!
- Timnas Indonesia U-17 Latihan Perdana di Lapangan untuk Piala Dunia U-17 2023, Bima Sakti Jadwalkan
- Dipantau Jokowi, Timnas Indonesia U-17 Seleksi 187 Pemain di Kabupaten Bandung untuk Piala Dunia U-1
- Realistis atau Irasional? Kata Erick Thohir, Jokowi Minta Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Final Piala
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia U-17, Ini Asal-Usul 6 Pemain Diaspora yang Dipanggil
Tim Nasional 12 Juli 2023, 13:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR