
Bola.net - Timnas Spanyol secara mengejutkan tersingkir di Piala Dunia 2022 usai kalah oleh Maroko pada Selasa (6/12/2022). Meskipun kalah, Luis Enrique mengaku bangga dengan permainan yang ditunjukkan Spanyol di Piala Dunia 2022.
Spanyol harus tersingkir di babak 16 besar setelah kalah dari Maroko melalui drama adu penalti. Meskipun menguasai jalannya laga dengan 77 persen penguasaan bola, namun Spanyol tak mampu mencetak satu gol pun di laga tersebut.
Namun pelatih Spanyol, Luis Enrique mengaku sangat puas dengan permainan anak asuhnya. Menurut pelatih berusia 52 tahun tersebut, Spanyol telah mampu menerapkan ide sepak bola yang diinginkannya sepanjang Piala Dunia 2022.
"Saya sangat puas dengan apa yang telah dilakukan tim saya, yang telah mengeksekusi ide sepak bola saya dengan sempurna. Saya bangga dengan mereka," ujar Enrique dikutip dari Fotmob.
Tumpul Dalam Menciptakan Peluang

Meskipun bangga, Luis Enrique tetap memiliki catatan kritis bagi permainan anak asuhnya saat menghadapi Maroko. Ini tentu saja disadari Enrique mengingat Spanyol punya catatan miris dalam penciptaan peluang.
Meskipun menguasai jalannya laga, Spanyol justru miskin dalam menembakkan bola ke arah gawang Maroko. Deretan penyerang top Spanyol, hanya mampu mencatatkan satu tembakan ke gawang Maroko dari total 13 percobaan.
"Jika kami melakukan sesuatu, itu mendominasi permainan. Kami bisa disalahkan karena hanya menghasilkan sedikit peluang. Kami kekurangan gol,” jelas Enrique.
Meskipun begitu, Enrique menjelaskan bahwa dirinya tidak bisa menyalahkan pemain atas buruknya penciptaan peluang. Enrique menegaskan bahwa strategi yang dibuatnya sudah diterapkan dengan baik oleh pemain meskipun berakhir dengan kekalahan.
“Ini olahraga. Para pemain telah melakukan 100% dari instruksi yang saya berikan kepada mereka. Tapi itu saja, tidak ada gunanya memikirkannya. Saya tidak punya alasan untuk mencela para pemain," tambah Enrique.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Menyesal Pada Pablo Sarabia

Namun Luis Enrique bukan berarti tanpa penyesalan setelah timnya tersingkir di Piala Dunia 2022. Satu-satunya penyesalan Enrique yakni tidak memberikan banyak waktu bagi Pablo Sarabia beraksi di lapangan.
Pemain milik PSG tersebut, masuk dua menit sebelum waktu tambahan usai. Namun selama itu, Sarabia mampu menciptakan dua peluang untuk memecah kebuntuan Spanyol.
Niat hati memasukkan Sarabia untuk mencetak gol dalam adu penalti, strategi Enrique justru gagal setelah pemain 30 tahun tersebut gagal. Enrique merasa menyesal dengan keputusannya dan melihat seandainya Sarabia masuk lebih awal, mungkin saja hasilnya akan berbeda.
"Saya hanya menyesal dengan satu pemain, yaitu Pablo Sarabia. Saya memasukkannya untuk mengambil penalti dan di atas itu dia memberi saya dua peluang," ujar Enrique.
“Itu adalah kesalahan, dia menunjukkan kepada saya bahwa dia pantas mendapatkan lebih banyak menit dalam pertandingan ini,” tambah Enrique.
Sumber: Fotmob dan Sofascore
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gantikan Enrique, Luis De La Fuente Resmi Diangkat Jadi Manajer Baru Timnas Spanyol
Piala Dunia 8 Desember 2022, 19:46
-
Gagal di Piala Dunia 2022, Luis Enrique Mundur dari Timnas Spanyol
Piala Dunia 8 Desember 2022, 19:08
-
Luis de la Fuente, Pelatih Spanyol U21 yang Jadi Calon Pengganti Luis Enrique?
Piala Dunia 8 Desember 2022, 17:04
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR