
Bola.net - Kehilangan Neymar sampai fase grup Piala Dunia 2022 usai jadi salah satu kehilangan yang teramat besar untuk Brasil. Cedera yang didapatkannya pada laga pertama itu diakui Tite, pelatih timnas Brasil, sebagai kesalahannya.
Neymar tampil sejak menit awal ketika berhadapan dengan Serbia, Jumat (25/11/2022). Laga yang dimenangkan Brasil dengan skor 2-0 itu gagal dituntaskan Neymar sampai habis.
Pemain Paris Saint-Germain tersebut mendapatkan cedera di menit ke-80. Sembilan kali dilanggar atau yang terbanyak di pertandingan membuat engkelnya bermasalah dan harus menepi sementara waktu.
Walaupun cedera yang dialami Neymar terjadi seolah permainan keras Serbia, Tite melihatnya tidak seperti itu. Ia merasa bisa mencegah cedera tersebut asalkan bisa ditarik keluar lebih awal.
Akui Kesalahan
Tite menyadari betul kesalahan yang dilakukannya. Dia terlalu bergantung kepada Neymar yang dilihatnya punya partisipasi yang besar terhadap serangan tim.
“Saya melakukan kesalahan. Saya awalnya tidak menyadarinya dan saya ingin mengakuinya secara publik,” ujar dia di konferensi pers resmi.
“Dia mencoba untuk terus bermain sampai dia mulai merasakan ada yang salah dengan engkelnya. Setelah itu, dia punya kemampuan untuk membantu tim, dia juga terlibat dalam gol yang tercipta.”
Tidak Melihat Cedera
Walaupun sempat diberi sinyal soal engkel Neymar, Tite bergeming. Ia mengakui bahwa ia tidak melihat cedera itu lebih awal untuk bisa dilakukan pergantian lebih cepat.
“Dia cedera, tetapi saya tidak melihat bahwa dia cedera. Kami tidak mendapatkan informasi tersebut,” paparnya.
“Saya merasa bisa memainkannya 10 menit lebih lama gara-gara pelanggaran yang diterimanya saya pikir tidak berbahaya dan tidak disengaja,” ucap dia.
Sasaran Empuk
Neymar sendiri memang jadi sasaran empuk lawan. Pemain berusia 30 tahun ini seringnya ditandai secara spesifik oleh lawan untuk dijatuhkan.
Selama Piala Dunia 2014 dan 2017, Neymar sudah dilanggar 44 kali, yang berarti satu pelanggaran setiap 21 menit sekali.
“Kita semua harus memberikan perhatian pada pelangggaran yang terjadi, karena pelanggaran yang dilakukan biasanya spesifik ke pemain. Hal ini sudah jadi faktanya dan harus segera dihentikan,” tandas dia.
Sumber: FIFA Official Website
Klasemen Piala Dunia 2022
Baca Juga:
- Piala Dunia 2022: Emosional Saat Cetak Gol, Begini Penjelasan Robert Lewandowski
- Kalahkan Jepang, Kosta Rika Berhasil Move On dari Pembantaian Spanyol
- Link Streaming Piala Dunia 2022: Spanyol vs Jerman 28 November 2022
- Kalah Dari Kosta Rika, Hajime Moriyasu: Jepang Masih Main Bagus Kok
- Kosta Rika Masih Bisa Bermimpi Usai Taklukan Jepang di Piala Dunia 2022
- VIDEO: Euforia Fans Saat Prancis Bekuk Denmark di Stadion 974
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cedera, Neymar Dipastikan Absen Lawan Swiss, Brasil Ketar-Ketir!
Piala Dunia 28 November 2022, 23:20
-
Cedera Neymar Gara-gara Kesalahan Bos Brasil
Piala Dunia 28 November 2022, 00:15
-
Piala Dunia 2022: Pelatih Timnas Brasil Ungkap Kondisi Terkini Neymar
Piala Dunia 25 November 2022, 20:13
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

















KOMENTAR