
Bola.net - Langkah awal Belanda pada ajang Piala Dunia 2022 tak terlalu mulus. Mereka harus bertungkus lumus sebelum bisa memastikan kemenangan dua gol tanpa balas dari Senegal.
Frenkie de Jong bisa dikatakan sebagai aktor utama di balik sukses Belanda pada laga pertama mereka di Grup A ini. Dengan distribusi bolanya, penggawa Barcelona tersebut menjadi ruh permainan De Oranje.
Ia bahkan menjadi aktor di balik gol pertama Belanda. Umpannya pada menit 84 dimanfaatkan Cody Gakpo untuk membobol gawang Edouard Mendy.
Penampilan De Jong ini membuatnya diganjar nilai 8,04 dari laman Whoscored. Nilai ini juga membuatnya menjadi pemain terbaik di laga antara Belanda dan Senegal versi laman statistik tersebut.
Selain De Jong, ada sejumlah pemain Belanda lain yang juga tampil impresif pada laga kontra Senegal.
Siapa saja pemain terbaik Belanda pada laga kontra Senegal itu? Berikut lima orang di antara mereka.
Virgil van Dijk - 7,05

Urutan kelima dalam daftar lima pemain terbaik Belanda pada laga kontra Senegal ditempati Virgil van Dijk. Nilai 7,95 didapatkan pemain belakang De Oranje untuk penampilannya pada laga kontra Senegal.
Dalam pertandingan ini, Van Dijk tampil kokoh mengadang serbuan-serbuan kilat pemain Senegal. Penggawa Liverpool ini mencatatkan dua intersep, tiga sapuan, dan satu blok untuk mematahkan serangan lawan.
Van Dijk juga andal dalam mengantisipasi bola-bola atas. Pemain 31 tahun tersebut mencatatkan empat duel udara sukses pada pertandingan ini.
Tak hanya apik mengadang serangan lawan, Van Dijk juga bagus dalam mendistribusikan bola. Dalam pertandingan ini, ia melepas 62 umpan dengan akurasi mencapai 79 persen.
Davy Klaassen - 7,16

Davy Klaassen menempati posisi empat dalam daftar lima pemain terbaik Belanda pada laga kontra Senegal. Gelandang De Oranje ini mendapat nilai 7,16 untuk penampilannya pada laga kontra Senegal.
Klassen mencetak satu gol pada laga kontra Senegal. Gol ini menjadi gol kedua De Oranje sekaligus menjadi penyegel kemenangan mereka pada laga tersebut.
Selain itu, Klassen -yang hanya bermain sebelas menit- tak terlalu mencolok. Ia hanya melepas empat umpan, yang tiga di antaranya menemui sasaran.
Andries Noppert - 7,65

Di peringkat ketiga dalam daftar lima pemain terbaik Belanda pada laga kontra Senegal ada nama Andries Noppert. Penampilan kiper Timnas Belanda ini pada laga kontra Senegal diganjar ponten 7,65.
Noppert menjadi salah satu aktor utama di balik sukses Belanda pada laga ini. Ia sukses menjaga gawangnya tetap perawan di tengah serbuan para penggawa Senegal. Noppert harus melakukan empat penyelamatan untuk mengamankan gawangnya.
Di sisi lain, kiper SC Heerenveen ini juga apik dalam mendistribusikan bola. Ia melepas 23 umpan dengan akurasi mencapai 78,3 persen.
Cody Gakpo - 7,75

Urutan kedua dalam daftar lima pemain terbaik Belanda pada laga kontra Senegal ditempati Cody Gakpo. Nilai 7,75 didapatkan gelandang De Oranje ini untuk penampilannya pada laga kontra Senegal.
Gakpo mencetak gol pembuka kemenangan Timnas Belanda pada laga ini. Menerima umpan Frenkie de Jong pada menit ke-84, pemain berusia 23 tahun ini membobol gawang Edouard Mendy.
Gakpo juga tergolong rajin mengirim umpan yang menusuk pertahanan lawan. Tercatat, dalam laga tersebut, pemain yang sempat masuk bidikan Manchester United itu melepas tiga umpan kunci.
Tak hanya dalam menyerang, pemain PSV Eindhoven ini juga tergolong rajin membantu pertahanan. Pada laga tersebut, Gakpo mencatatkan satu intersep dan satu sapuan.
Frenkie de Jong - 8,04

Frenkie de Jong menempati posisi puncak dalam daftar lima pemain terbaik Belanda pada laga kontra Senegal. Penampilan gelandang De Oranje ini diganjar ponten 8,04 untuk penampilannya pada laga kontra Senegal.
De Jong bisa dikatakan sebagai roh permainan Belanda pada laga ini. Penggawa Barcelona ini mencetak satu assist, dua umpan kunci, dan satu dribble sukses kala menghadapi Senegal.
Di sisi lain, pemain 25 tahun ini juga apik dalam bertahan. Ia mencatatkan dua tekel, satu sapuan, dan dua blok. Ia pun tercatat hanya sekali dilewati pemain Senegal pada laga ini.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Klasemen Piala Dunia 2022
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Belandang Menang: De Jong Jenderal Lapangan, Gakpo Pendobrak!
- Tampil Gemilang Saat Taklukan Senegal, Andries Noppert Memberi Pujian bagi van Gaal
- Diragukan Penggemar Belanda, Andries Noppert Jadi Salah Satu Pemain Kunci Kemenangan Belanda
- 5 Pelajaran Kemenangan Belanda atas Senegal: Asli Nih Tim Kuda Hitam!
- Menang 2-0 Atas Senegal, Frenkie De Jong: Belanda Tidak Bermain Bagus!
- Cody Gakpo, Ingat Namanya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Kiper Persebaya Jagokan Belanda di Piala Dunia 2022, Benny: Saatnya Juara
Piala Dunia 22 November 2022, 22:42
-
5 Catatan Unik dari Piala Dunia 2022 Sejauh Ini: Inggris Fantastis, Belanda Istimewa
Piala Dunia 22 November 2022, 14:55
-
Terpesona Chemistry Cody Gakpo dan Frenkie de Jong di Timnas Belanda, Fans MU: Bungkuuus!
Piala Dunia 22 November 2022, 11:22
-
Kalahkan Senegal, Van Dijk Tuntut Belanda Lebih Baik Lagi
Piala Dunia 22 November 2022, 10:52
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


















KOMENTAR