
Bola.net - Gelaran sepak bola akbar Piala Dunia 2022 resmi dibuka Minggu, (20/11/2022) malam WIB. SCTV dan Vidio akan menyiarkan secara langsung dari Stadion Al Bayt, Qatar sejak pukul 21.42 WIB
Opening Ceremony akan dimeriahkan oleh salah satu member K-Pop yang telah mendunia, JungKook BTS dengan FIFA World Cup Official Soundtrack berjudul “Dreamers”.
Setelah pembukaan tersebut, tayangan akan langsung dilanjutkan ke laga perdana. Tuan rumah Qatar akan berhadapan dengan Ekuador dalam laga perdana Grup A pukul 23.00 WIB.
Media multi-platform SCM akan menyiarkan total 64 pertandingan Piala Dunia 2022. Tayangannya akan terbagi disiarkan melalui stasiun televisi free to air, yaitu SCTV, Indosiar, MOJI, dan Mentari TV. Termasuk pula stasiun berlangganan seperti Champions TV, Nex Parabola, serta Vidio.
Inggris vs Iran
Inggris akan berjumpa dengan Iran pada laga perdana Grup B, Senin (21/11/2022) pukul 19.30 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung di SCTV, Vidio, dan Moji.
Pertemuan perdana antara Inggris dengan Iran menjadi laga yang menarik dan dinantikan oleh pecinta sepak bola. Kedua tim sedang dalam kondisi yang bisa saling mengalahkan.
Harry Kane menjadi salah satu pemain Inggris yang patut diwaspadai oleh Iran. Sementara Iran yang sedang dalam performa terbaiknya juga tidak dapat dianggap remeh oleh Inggris.
Pertandingan pertama Grup A antara Inggris vs Iran di Piala Dunia 2022. (c) SCM
Senegal vs Belanda
Tepat setelah pertandingan tersebut, tayangan akan menyiarkan laga duel perdana antara Senegal dan Belanda di Grup A. Laga ini akan disiarkan secara langsung di SCTV, Vidio, dan Moji, pada pukul 22.30 WIB.
Senegal akan tanpa pemain pentingnya, Sadio Mane. Kehilangan itu akan jadi pukulan telak karena Belanda tampil dengan skuad lengkap.
Laga ini juga akan jadi ajang pembuktian bek tangguh. Kalidou Koulibaly di kubu Senegal, sedangkan Virgil van Dijk di kubu Belanda.
Pertandingan antara Senegal vs Belanda di Piala Dunia 2022. (c) SCM
Delapan Pertandingan Eksklusif
Selain pertandingan yang hadir di layar kaca SCTV, INDOSIAR, MOJI, Mentari TV dan Nex Parabola – Champions TV, sebanyak 8 pertandingan juga akan hadir secara eksklusif melalui Vidio.
Di antaranya, Ekuador vs Senegal dari Grup A disiarkan secara langsung pada 29 November 2022 pukul 22.00 WIB. Kemudian, Wales vs Inggris di Grup B dan Australia vs Denmark dari Grup D pada 30 November 2022, masing-masing pukul 02.00 WIB dan 22.00 WIB
Sementara Polandia vs Argentina di Grup C dan Kanada vs Maroko di Grup F akan tersaji pada 1 Desember 2022 secara langsung pukul 02.00 WIB dan pukul 22.00 WIB.
Laga dari kedua grup neraka yakni Kosta Rika kontra Jerman dari Grup E dan Ghana vs Uruguay di Grup H disiarkan secara langsung pada 2 Desember 2022 pukul 02.00 WIB dan pukul 22.00 WIB, serta Serbia vs Swiss di Grup G akan hadir pada 3 Desember 2022, LIVE pukul 02.00 WIB.
Pindah ke Digital
Khusus area JABODETABEK, sejak 2 November 2002 pukul 24.00 WIB, siaran analog sudah dimatikan pemerintah. SCTV kini hadir di channel digital 24 UHF, frekuensi 498 MHZ.
Pemirsa dapat menyaksikan Piala Dunia 2022 dengan kualitas tayangan yang lebih baik dengan beralih ke siaran digital. Jika televisi pemirsa belum dapat menerima siaran digital, pemirsa dapat segera menggunakan Set Top Box (STB) untuk kualitas tayangan yang lebih baik.
SCTV siap beralih ke Siaran TV Digital Indonesia yang Bersih, Jernih, dan Canggih! Saksikan FIFA World Cup Qatar 2022™eksklusif di seluruh media multi-platform SCM Grup yakni SCTV, INDOSIAR, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola, dan Champions TV!
Saksikan Kemeriahan Piala Dunia 2022 di Berbagai Platform Emtek Group
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Coba Baca yang Ini Juga!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditunjang Multi-platform, SCM Sajikan Seluruh Pertandingan Piala Dunia 2022
Piala Dunia 20 November 2022, 18:53
-
Prediksi Piala Dunia: Senegal vs Belanda 21 November 2022
Piala Dunia 20 November 2022, 09:02
-
Daftar Pemain Cedera Grup A jelang Pembukaan Piala Dunia 2022
Piala Dunia 20 November 2022, 00:26
-
Prediksi Starting XI Senegal vs Belanda: Dua Bintang Chelsea Jadi Andalan?
Piala Dunia 19 November 2022, 17:47
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR