Bola.net - - Winger Brasil, Douglas Costa mengatakan bahwa itu akan menjadi bahaya bila mereka meremehkan Argentina dengan performa kedua tim yang berbeda akhir-akhir ini jelang pertandingan SuperClasico.
Argentina memang tengah berada di performa buruk akhir-akhir ini dengan baru meraih satu kemenangan dari empat pertandingan terakhir, dua pertandingan lain berakhir seri dan satu kali kekalahan mereka terima dari Paraguay.
Berbeda dengan Argentina, Brasil justru tengah bersinar. Tim asuhan Tite tersebut mampu menang di empat pertandingan beruntun, termasuk yang terakhir mengalahkan Venezuela dua gol tanpa balas.
Dengan performa yang berbeda itu, banyak yang menjagokan Brasil akan memenangkan pertemuan melawan Argentina kali ini. Namun Douglas Costa meminta timnya tak meremehkan Albiceleste yang memiliki modal buruk menyongsong pertandingan ini.
"Semua orang tahu ini adalah Superclasico, dan performa kedua tim akhir-akhir ini tak penting lagi saat tampil di SuperClasico," ujarnya.
"Argentina layak mendapatkan rasa hormat. Ini akan menjadi pertandingan besar terlepas di mana mereka berdiri saat ini," sambungnya.
"Saya berpikir bahwa kami harus memaksakan ritme kami pada permainan, untuk memainkan sepakbola yang kami mainkan. Itulah yang paling penting bagi kami, tapi berpikir bagaimana Argentina telah menderita dan bagaimana mereka bisa menderita di sini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pratto: Brasil Pasti Takut Messi
Piala Dunia 9 November 2016, 14:21 -
Jelang Superclasico, Dani Alves Minta Brasil Jaga Momentum
Piala Dunia 9 November 2016, 14:05 -
Alves Mengaku Tak Takut Ancaman Messi
Piala Dunia 9 November 2016, 11:20 -
Douglas Costa: Salah Bila Brasil Remehkan Argentina!
Piala Dunia 9 November 2016, 09:05 -
Douglas Costa Senang Kembali Perkuat Brasil
Piala Dunia 9 November 2016, 08:45
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Liverpool: Moises Caicedo
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 02:03 -
Inter vs Cremonese: Bonny Gemilang dengan 1 Gol dan 3 Assist
Liga Italia 5 Oktober 2025, 01:47 -
Man of the Match Inter Milan vs Cremonese: Ange-Yoan Bonny
Liga Italia 5 Oktober 2025, 01:36 -
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:25 -
Debut Sempurna Senne Lammens: Clean Sheet dan Pujian-Pujian!
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 01:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR