
Bola.net - Gareth Southgate menyuarakan kepercayaan dirinya untuk Timnas Inggris. Ada beberapa hal kecil yang perlu ditingkatkan untuk menyambut Piala Dunia 2022.
The Three Lions bisa dianggap sebagai salah satu kandidat favorit. Skuad Southgate berkembang pesat dalam empat tahun terakhir, tepatnya di Piala Dunia 2018 dan Euro 2020 kemarin.
Terbukti, Inggris bisa mencapai semifinal di Piala Dunia 2018 dan melangkah ke final Euro 2020. Tim Southgate telah menunjukkan perkembangan nyata dari tahun ke tahun.
Oleh sebab itu, Inggris boleh percaya diri menatap Piala Dunia 2022 di akhir tahun ini. Apa kata Southgate?
Fokus ke detail
Southgate mengakui turnamen Piala Dunia 2022 mendatang akan jadi tantangan paling menarik bagi Inggris. Tim muda Inggris sudah berkembang dalam beberapa tahun terakhir dan semakin siap untuk bersaing jadi juara.
"Turnamen itu akan jadi tantangan brilian bagi kami. Tim kami telah mencapai level tertentu dan ada ekspektasi lebih tinggi serta ada bukti bahwa mereka bisa bermain baik," kata Southgate di Sky Sports.
"Kami fokus ke detail-detail kecil yang bisa menuntun kami dari tim yang bisa bersaing ketat menjadi tim yang bisa jadi juara."
"Kami tahu bahwa kami masih harus melangkah lebih baik lagi untuk mengalahkan tim terbaik dengan lebih konsisten," imbuhnya.
Masih ada banyak perubahan
Kendati demikian, Southgate menyadari masih akan ada banyak perubahan menuju putaran final di akhir tahun nanti. Inggris sudah bersiap, tapi akan ada banyak perubahan dalam skuad dan semacamnya dari bulan ke bulan.
"Anda harus menyeimbangkan semua hal itu dengan fakta bahwa kami masih harus melewati 10 bulan [menuju Piala Dunia Qatar], bahwa kebugaran pemain bisa naik-turun dalam periode itu," sambung Southgate.
"Ada beberapa hal yang ingin kami perbaiki di bulan Maret dan di musim panas nanti, itu akan jadi landasan penting. Kami juga harus meningkatkan ritme kami sepanjang tahun hingga memuncak di akhir tahun nanti," tutupnya.
Sumber: Sky Sports
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gareth Southgate dan Detail Kecil Inggris Menuju Piala Dunia 2022
Piala Dunia 26 Januari 2022, 03:00
-
Gokil! Statistik Buktikan Inggris Sekarang Makin Jago
Piala Dunia 16 November 2021, 09:00
-
Harry Kane Kejar Rekor Gol, Southgate Tidak Beri Jaminan Main, Mengapa?
Piala Dunia 15 November 2021, 10:40
-
Fikayo Tomori: Dibuang Chelsea, Moncer di Milan, Kini Jadi Opsi Inggris
Liga Inggris 12 November 2021, 13:30
-
Persaingan Bek Kanan Inggris: Reece James vs Alexander-Arnold vs Kyle Walker
Piala Eropa 10 November 2021, 08:31
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR