
Kroasia lolos ke babak final untuk pertama kalinya dalam sejarah setelah mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 2-1. Gol dalam pertandingan tersebut dicetak oleh, Kieran Trippier, Ivan Perisic dan Mario Mandzukic.
Dalam pertandingan yang berlangsung pada hari Kamis (12/7) dini hari WIB di Stadion Luzhniki tersebut, Inggris sebenarnya unggul lebih dulu di menit-menit awal. Namun keunggulan tersebut tak bertahan hingga laga usai.
Di babak kedua, Kroasia mampu menyamakan kedudukan lewat gol Perisic pada menit 68. Perisic mencetak gol setelah mendapat umpan dari Sime Frsaljko.
Ketika skor imbang bertahan hingga 90 menit waktu normal, maka dilanjutkan ke babak tambahan. Di babak tersebut, Kroasia menentukan kemenangan pada menit 109. Mandzukic mencetak gol penentu sehingga laga berakhir dengan skor 2-1 untuk Kroasia. (bola/shd)
Statistik

Timnas Inggris sebenarnya sangat diunggulkan untuk menang dalam perjumpaan menghadapi Kroasia di babak semifinal tersebut. Tapi hasilnya berbeda. Kroasia justru mampu mendominasi atas Inggris.
Selama 120 menit, Kroasia lebih unggul dalam penguasaan bola sebanyak 54 persen. Tembakan yang dilakukan Kroasia juga lebih banyak daripada Inggris. Total terdapat 18 upaya tembakan dari Kroasia di mana tujuh di antaranya tepat sasaran. Sementara Inggris hanya melakukan 10 tembakan dan hanya dua yang tepat sasaran.
Menyusul Prancis

Sebelumnya Prancis telah mengamankan tiket bermain di partai final Piala Dunia 2018. Tim besutan Didier Deschamp tersebut lolos dari babak semifinal setelah mengalahkan Belgia dengan skor 1-0. Satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut dicetak oleh Samuel Umtiti.
Hasil Lengkap

Berikut ini hasil lengkap pertandingan semifinal Piala Dunia 2018 yang berlangsung pada hari Rabu (11/7) dan Kamis (12/7):
Prancis 1-0 Belgia
Samuel Umtiti 51'
Kroasia 2-1 Inggris
Ivan Perisic 68, Mario Mandzukic 109'; Kieran Trippier 5'
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Foto Bikini Diduga Presiden Kroasia Bikin Piala Dunia 2018 Makin Ramai
Bolatainment 12 Juli 2018, 15:15
-
Piala Dunia 2018 Buat Paul Pogba Jadi Dewasa
Piala Dunia 12 Juli 2018, 13:30
-
Pecundang dan Pemenang dari Laga Prancis vs Belgia
Editorial 12 Juli 2018, 13:12
-
Tatap Final Piala Dunia 2018, Prancis Belajar Banyak Dari Euro 2016
Piala Dunia 12 Juli 2018, 13:00
-
Kalah dari Kroasia, Mbappe Balas Ejekan Publik Inggris
Piala Dunia 12 Juli 2018, 12:39
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR