Belanda tak menemui kesulitan berarti dalam pertandingan ini. Quincy Promes mencetak dua gol dan ditambah oleh masing-masing satu gol dari Davy Klaassen dan Vincen Janssen. Sementara itu, Belarusia membalas lewat Alexei Rios.
Belanda tak butuh waktu lama untuk mendikte permainan di kandang sendiri. Mereka menentukan tempo dan menekan lawan meski Belarusia juga sangat cepat saat melakukan serangan balik.
Dominasi Belanda mampu membuahkan gol pada menit ke-15. Janssen mendapat bola di sisi kanan. Umpan silangnya ke depan gawang salah diantisipasi oleh para bek Belarusia dan Quincy Promes dengan tenang menguasai bola. Mendapat ruang tembak sempit, Promes memanfaatkannya dengan tembakan akurat yang bersarang di pojok bawah gawang.
Promes menggandakan keunggulan Belanda. Berawal dari tendangan sudut, pertahanan Belarusia gagal mengantisipasi bola dengan sempurna. Promes mendapat bola di ujung kotak penalti dan tembakan volinya mampu menjebol gawang tim tamu.
Setelah jeda, Belarusia tampil sangat agresif. Tekanan tinggi mereka sukses membuahkan gol saat babak kedua baru berjalan dua menit. Alexei Rios sukses mencetak gol dari jarak dekat memanfaatkan umpan dari Sergey Komilenko.
Namun Belanda bereaksi cepat. Pada menit ke-55, Davy Klaassen kembali membawa Belanda unggul dua gol. Tembakan Janssen masih bisa diselamatkan tetapi bola rebound bisa disambar oleh Klaasen untuk mengubah skor menjadi 3-1.
Sembilan menit berselang, giliran Vincent Janssen yang mencetak gol. Penyerang Tottenham itu menggiring bola sendirian dari sisi kiri sebelum kemudian melepas tembakan keras yang menjebol gawang tim tamu.
Meski belanda terus menekan, namun skor 4-1 tetap bertahan sampai akhir laga. Dengan hasil ini, Belanda sukses memuncaki klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2018 dengan empat poin dari dua laga.
Susunan pemain Belanda: Stekelenburg; Karsdorp, Bruma, Van Dijk, Blind; Promes, Strootman (Clasie, 78'), Wijnaldum, Sneijder (Propper, 46'); Klaassen; Janssen (Dost, 84').
Susunan pemain Belarusia: Gorbonov, Polyakov, Sivakov, Palitsevich, Bordachev; Gordeychuk (Volodko, 74'), Maevski (Hleb, 46'), Korzun, Rios; Krivets (Kislyak, 68'); Kornilenko. (bola/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cedera, Sneijder Diragukan Turun Kontra Prancis
Piala Dunia 8 Oktober 2016, 23:10
-
Hancurkan Belarusia, Belanda ke Puncak
Galeri 8 Oktober 2016, 09:37 -
Highlights Kualifikasi Piala Dunia 2018: Belanda 4-1 Belarusia
Open Play 8 Oktober 2016, 04:35
-
Hasil Pertandingan Belanda vs Belarusia: Skor 4-1
Piala Dunia 8 Oktober 2016, 04:22
-
Prediksi Belanda vs Belarusia 8 Oktober 2016
Piala Dunia 7 Oktober 2016, 17:00
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR