Winger Tottenham itu mengalami cedera hamstring dan paha saat klubnya dikalahkan Internazionale 1-4 di leg kedua babak 16 besar Liga Europa. Alhasil, dia pun harus absen dari skuad Three Lions untuk laga tandang melawan San Marino (23/3) dan Montenegro (27/3). Manajer Spurs Andre Villas-Boas telah memberikan konfirmasinya.
"Lennon takkan bisa," kata AVB seperti dilansir Sky Sports.
Lennon bahkan sudah tidak dimainkan saat Tottenham kalah 0-1 dari Fulham dalam lanjutan kompetisi Premier League, Minggu (17/3). AVB tak mau mengambil risiko dengan cedera yang menimpa pemainnya tersebut.
"Dia memang tidak dalam kondisi optimal. Kami mengambil risiko dengannya saat melawan Inter dan ototnya bermasalah, jadi kami tak memainkannya di laga ini (melawan Fulham). Dia punya cedera hamstring dan paha," imbuhnya.
Selain Lennon, ada satu pemain Tottenham lagi yang juga bakal absen memperkuat Inggris di dua laga kualifikasi mendatang, yakni bek sentral Michael Dawson, yang hanya bermain setengah babak saat Spurs dikalahkan Fulham.
"Michael akan diperiksa oleh tim dokter Inggris untuk memastikan apakah dia bisa atau tidak. Kemungkinan tidak, tapi itu mereka yang akan memutuskan," pungkasnya. (sky/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AVB Yakin Spurs Finish di Zona Eropa
Liga Inggris 18 Maret 2013, 19:45
-
'Saya Sanggup Hentikan Bale Dengan Mudah'
Liga Inggris 18 Maret 2013, 14:40
-
Perihal Persaingan Spot UCL, AVB Waspadai Arsenal
Liga Champions 18 Maret 2013, 12:02
-
Liga Inggris 18 Maret 2013, 03:44

-
Inggris Tanpa Lennon di Kualifikasi Piala Dunia
Piala Dunia 18 Maret 2013, 02:11
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR