Bola.net - - Spanyol dan Argentina adalah dua di antara beberapa tim yang berlabel favorit di Piala Dunia 2018 Rusia mendatang. Dan jika kedua tim tersebut bertemu, beberapa pemain Spanyol harus melawan Lionel Messi, yang merupakan megabintang Barcelona.
Salah satu pemain yang harus berhadapan dengan Messi terus-menerus adalah Jordi Alba, karena posisinya di lapangan sesuai dengan wilayah favorit Messi beroperasi. Alba menegaskan bahwa dia tidak akan membiarkan Messi lewat begitu saja, sebab sejatinya dia adalah pemain yang sangat kompetitif.
"Dia (Messi) adalah pemain terbaik di dunia, jika saya harus bertahan melawan dia, ya semua orang tahu bahwa ketika di lapangan saya tidak punya teman," ujar Alba dikutip dari marca.
"Saya tidak ingin siapa pun mengalahkan saya, bahkan Ayah saya, kami memiliki hubungan yang baik tapi setiap orang ingin melakukan yang terbaik."
Dikatakannya, hubungannya dan Messi terjalin dengan baik selama di Barcelona. Bahkan Alba merupakan salah satu pemain yang paling memahami pergerakan Messi, hal ini disebabkan kombinasi keduanya saat memulai serangan.
"Kami mencoba banyak hal di sesi latihan, kami mencari satu sama lain di latihan tapi sejujurnya lawan kami memahami pergerakan kami jadi kami tidak bisa mengejutkan mereka."
"Ketika saya mendapat bola saya mencoba untuk menemukan dia," tutupnya.
Adapun di Piala Dunia 2018 Rusia nanti Argentina menempati grup D sementara Spanyol menempati grup B. Berdasarkan skema fase gugur, kedua tim tersebut baru bisa bertemu di perempat final, dengan asumsi mereka berhasil mencapai tahap itu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Spanyol Melawan Argentina, Alba Tak Segan Hentikan Messi
Piala Dunia 24 Mei 2018, 07:40
-
Konflik Madrid vs Barca di Timnas Spanyol Sudah Biasa
Piala Dunia 24 Mei 2018, 07:20
-
Spanyol Perpanjang Kontrak Lopetegui Hingga 2020
Piala Dunia 22 Mei 2018, 20:03
-
5 Pemain Yang Seharusnya Masuk Skuat Spanyol
Editorial 22 Mei 2018, 14:20
-
Alasan Lopetegui Tak Bawa Morata ke Piala Dunia 2018
Piala Dunia 21 Mei 2018, 23:34
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR