Bola.net - - Bomber andalan Inggris, Harry Kane menegaskan bahwa timnya memiliki kemampuan untuk menjadi juara di pentas Piala Dunia 2018 Rusia yang digelar mulai bulan depan.
Selasa (22/5) waktu setempat, pelatih Gareth Southgate baru saja mengumumkan bahwa Kane akan menjadi kapten utama tim The Three Lions di Rusia nanti.
Meski Inggris tak mencatatkan prestasi impresif di turnamen internasional beberapa tahun belakangan dan kini skuat diisi mayoritas pemain muda, akan tetapi Kane yakin timnya bisa jadi juara di Rusia.
"Saya pikir kami bisa memenanginya. Kami tak akan menjadi favorit untuk memenanginya. Kami tahu kami bukan favorit, tapi jika kalian lihat musim ini contohnya, tak ada yang mengira Liverpool akan melaju ke final Lions Champions dan mereka melakukannya," ujar Kane seperti dikutip Sportsmole.
"Kalian lihat Manchester United, di era Sir Alex Ferguson, ketika mereka memiliki skuat muda dan mendominasi Premier League dalam beberapa tahun lamanya," tambahnya.
"Skuat muda kami bukanlah sebuah alasan, itu bisa menjadi hal bagus. Saya percaya kami bisa memenanginya dan itulah yang akan coba kami lakukan. Hal lain selain itu tak cukup bagus, sungguh," tukasnya.
Di Rusia, Inggris tergabung di Grup G dan akan mengawali petualangan mereka dengan menghadapi Tunisia pada 19 Juni sebelum menantang Panama dan Belgia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perisic Berpeluang Jajal Karir di Inggris
Liga Italia 23 Mei 2018, 20:04
-
Tolak Barcelona, De Ligt Pilih Gabung Tottenham?
Liga Spanyol 23 Mei 2018, 14:40
-
Gomes Putuskan Hengkang, MU Merapat
Liga Inggris 23 Mei 2018, 10:51
-
Kane: Liverpool Bisa ke Final UCL, Inggris pun Bisa Juara Piala Dunia
Piala Dunia 23 Mei 2018, 05:50
-
Kane Sudah Lama Tahu Bakal Jadi Kapten Inggris di Piala Dunia
Piala Dunia 23 Mei 2018, 04:18
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR