
Bola.net - Lionel Messi mengakui bahwa ia sempat berpikir untuk menendang sendiri bola yang pada akhirnya menjadi assist untuk Angel Di Maria. Messi dan Angel Di Maria memang menjadi penentu dalam laga antara Argentina melawan Swiss.
Messi melakukan penetrasi dari lini tengah. Setelah melewati hadangan beberapa pemain lawan, Messi berada di depan kotak penalti Swiss.
Posisi tersebut merupakan area jarak tembak Messi, seperti yang ia tunjukkan ketika menghadapi Iran. Namun Messi memilih untuk mengumpan bola kepada Di Maria yang berada di sisi kanan. Umpan Messi itu diselesaikan dengan sempurna oleh Di Maria.
"Pada awalnya saya sempat berpikir untuk menembak sendiri bola itu. Kemudian saya melihat pergerakan Fideo (julukan Di Maria) di kanan. Saya lalu umpankan bola itu kepadanya," terang Messi seperti dikutip Marca.
Kemenangan melawan Swiss kali ini memastikan Argentina lolos ke perempat final. Argentina akan menghadapi Belgia untuk berebut satu tempat di semifinal. [initial]
(mrc/hsw)
Messi melakukan penetrasi dari lini tengah. Setelah melewati hadangan beberapa pemain lawan, Messi berada di depan kotak penalti Swiss.
Posisi tersebut merupakan area jarak tembak Messi, seperti yang ia tunjukkan ketika menghadapi Iran. Namun Messi memilih untuk mengumpan bola kepada Di Maria yang berada di sisi kanan. Umpan Messi itu diselesaikan dengan sempurna oleh Di Maria.
"Pada awalnya saya sempat berpikir untuk menembak sendiri bola itu. Kemudian saya melihat pergerakan Fideo (julukan Di Maria) di kanan. Saya lalu umpankan bola itu kepadanya," terang Messi seperti dikutip Marca.
Kemenangan melawan Swiss kali ini memastikan Argentina lolos ke perempat final. Argentina akan menghadapi Belgia untuk berebut satu tempat di semifinal. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Spanyol 2 Juli 2014, 22:16

-
Inilah Pemain Terbaik Piala Dunia 2014 Versi Maldini
Piala Dunia 2 Juli 2014, 21:35
-
Galeri: Kehangatan Antonella dan Thiago Saat Mendukung Messi
Open Play 2 Juli 2014, 17:57
-
Fakta & Statistik 16 Besar: Argentina 1-0 Swiss
Piala Dunia 2 Juli 2014, 15:42
-
Nesta: Messi Lebih Sulit Dijinakkan Timbang Ronaldo
Piala Dunia 2 Juli 2014, 14:44
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR