Bola.net - - Kapten Argentina, Lionel Messi mengaku masih percaya Albiceleste mampu lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 meskipun saat ini berada di posisi keenam klasemen.
Argentina memang tengah krisis hasil dengan belum lagi merasakan kemenangan di empat pertandingan terakhir, di mana mereka dua kali imbang dan dua kali kalah.
Terbaru, Albiceleste harus kembali menelan kekalahan saat melawat ke markas Brasil di lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018. Tak tanggung-tanggung, Albiceleste dibantai tiga gol tanpa balas lewat gol-gol dari Philippe Coutinho, Neymar dan Paulinho.
Kekalahan ini pun membuat Argentina kini tertahan di posisi keenam klasemen dengan meraih 16 poin. Mereka tertinggal delapan poin dari pemuncak klasemen sementara, Brasil.
Meskipun begitu, Messi yakin bahwa timnya masih bisa lolos ke Rusia. Syaratnya, mereka harus memperbaiki performa tim dan tak lagi kehilangan poin, dan yang pertama adalah saat melawan Kolombia di pertandingan selanjutnya.
"Dalam semua hal negatif ada yang positif. Takdir kami masih ada di tangan kami sendiri," ujarnya.
"Kami tak bisa kehilangan poin lagi, terutama saat bermain di kandang, di mana kami tahu kami harus banyak memperbaiki diri. Tetapi bila kami mengalahkan Kolombia, maka nasib kami tetap di tangan kami sendiri," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Griezmann: Ronaldo Terbaik 2016, Lionel Messi Nomor Dua
Liga Spanyol 11 November 2016, 23:46
-
Barcelona Buka Misteri Gol Pertama Lionel Messi
Open Play 11 November 2016, 22:01
-
Mahrez Ingin Leicester Datangkan Lionel Messi
Liga Inggris 11 November 2016, 21:58
-
Messi Masih Pede Bisa ke Piala Dunia 2018
Piala Dunia 11 November 2016, 15:15
-
Messi Tak Mengira Argentina Dibantai Brasil
Piala Dunia 11 November 2016, 14:19
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR