
Bola.net - - dan Mohamed Salah disebut oleh Philippe Coutinho bakal tampil bersinar di ajang Piala Dunia 2018 mendatang di Rusia.
Musim ini baik Neymar maupun Salah tampil bersinar bagi klubnya masing-masing. Kedua pemain itu sama-sama mengemas banyak gol.
Di musim perdananya di PSG, Neymar sukses mengemas 28 gol dari 30 pertandingan di semua ajang kompetisi, plus 17 assist. Namun ia tak bisa tampil penuh selama semusim karena sempat mengalami cedera.
Sementara itu Salah juga tampil perdana di Premier League bersama Liverpool. Namun ia tak butuh waktu lama untuk beradaptasi dan akhirnya mencetak 44 gol dari 52 pertandingan di semua ajang kompetisi, plus 16 assist.
Musim panas ini keduanya akan memimpin negaranya masing-masing di Rusia. Neymar bersama dan Salah bersama Mesir. Coutinho yakin keduanya akan tampil memikat di sepanjang turnamen.
"Rasanya seperti saat yang tepat bagi seseorang untuk mengambil kesempatan mereka di Piala Dunia ini," kata Coutinho kepada The Mirror.
"Messi dan Ronaldo berada di sana sendiri selama bertahun-tahun. Saya pikir ini mungkin saatnya bagi pemain lain untuk menjadi yang terbaik di dunia - dan yang terbaik di Piala Dunia ini juga," ucapnya.
"Bagi saya, Salah dan Neymar memiliki peluang serius untuk melakukan itu. Itu tergantung pada bagaimana turnamen berlangsung, tentu saja, tetapi mereka memiliki bakat untuk melakukannya. Mereka adalah pemain yang akan saya pilih," puji Coutinho.
Sama-sama Baru Cedera

Ada kesamaan yang dimiliki oleh Salah dan Neymar pada saat ini. Keduanya tengah berjuang untuk memulihkan diri dari cederanya.
Neymar lebih dahulu cedera. Ia mengalami cedera metatarsal sejak bulan Februari dan harus menjalani operasi. Kini ia sudah pulih dan berjuang agar membuat dirinya segera fit lagi.
Sementara itu Salah cedera pekan lalu. Ia mengalami cedera bahu saat menjalani pertandingan final Liga Champions melawan Real Madrid.
Tak diketahui kapan Salah akan pulih. Namun ia disebut akan absen di pertandingan perdana Mesir di Piala Dunia kontra Uruguay.
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neymar dan Salah Diyakini Bakal Bersinar di Piala Dunia 2018
Piala Dunia 3 Juni 2018, 17:23
-
Transfer Neymar ke Madrid Diyakini Tak Bakal Seheboh Figo
Liga Spanyol 2 Juni 2018, 06:57
-
Mendieta Tak Akan Kaget Neymar Hijrah ke Madrid
Liga Spanyol 2 Juni 2018, 06:21
-
Waduh, Neymar Keseleo di Sesi Latihan Brasil
Piala Dunia 1 Juni 2018, 15:58
-
Perlahan, Neymar Mulai Kembali Pede
Piala Dunia 1 Juni 2018, 12:45
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR