
Bola.net - Lionel Messi mendapat banyak ucapan selamat usai membawa Timnas Argentina juara Piala Dunia 2022. Salah satu ucapan yang cukup menggetarkan datang dari legenda sepak bola asal Brasil, Ronaldo.
Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022 usai menumbangkan Prancis pada laga final di Lusail Iconic Stadium, Minggu 18 Desember 2022. Bermain imbang 3-3 pada waktu normal dan extra time, Argentina menang 4-2 saat adu penalti.
Lionel Messi tampil sangat bagus pada laga tersebut. La Pulga mencetak dua gol untuk Argentina. Satu gol Argentina lain dicetak Angel Di Maria. Sedangkan, gol Prancis diborong Kylian Mbappe.
Messi kemudian juga mendapat Golden Ball atau Pemain Terbaik Piala Dunia 2022. Ronaldo ikut memberi pujian untuk capaian Messi. Seperti apa pujian Ronaldo untuk Messi? Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Jenius, Selamat Messi!
Messi memainkan peran yang krusial bagi Argentina di Piala Dunia 2022. Sebagai kapten, La Pulga melakukan segalanya yang mungkin dilakukan. Tujuh gol dicetak Messi sepanjang Piala Dunia 2022, hanya kalah dari Mbappe.
Ronaldo memberi pujian untuk Messi. Secara tradisional, sebagai orang Brasil, Ronaldo melihat Argentina sebagai rival di sepak bola. Namun, pada kesempatan kali ini, Ronaldo menepikannya untuk memuji Messi.
"Sepak bolanya orang ini (Messi) membuang semua rivalitas," buka Ronaldo di akun Twitter miliknya.
"Saya lihat banyak orang Brasil, juga orang di seluruh dunia, mendukung Messi di final yang menggetarkan ini. Sebuah perpisahan yang layak untuk seorang jenius, jauh melebihi bintang Piala Dunia, kapten sebuah era. Selamat, Messi," sambung Ronaldo.
Tenang, Messi Belum Pensiun!

Ada yang menarik dari pernyataan Ronaldo di atas. Eks pemain Real Madrid itu menyebut kata 'perpisahan' pada ucapan selamatnya untuk Messi. Jika kata perpisahan itu maksudnya adalah laga terakhir Messi bersama Argentina, maka Ronaldo salah.
Messi belum akan pensiun dari sepak bola internasional. Messi masih akan terus bermain untuk La Celeste. Pada usia 35 tahun, Messi masih menikmati momen yang dilakoni bersama Argentina.
"Tidak, saya tidak akan pensiun dari Timnas Argentina. Saya ingin terus bermain sebagai juara Piala Dunia dengan seragam Argentina," ucap La Pulga pada TyC Sports.
Daftar Penerima Penghargaan di Piala Dunia 2022

Juara: Argentina
Juara ke-2: Prancis
Juara ke-3: Kroasia
Pemain Terbaik: Lionel Messi
Top Skor: Kylian Mbappe (8 gol)
Kiper Terbaik: Emiliano Martinez
Pemain Muda Terbaik: Enzo Fernandez
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Timeline Romansa Lionel Messi-Antonela Roccuzzo, Berdampingan Sejak Kecil Sampai Juarai Piala Dunia
- Meski Prancis Gagal Juara, Ini Pencapaian Luar Biasa Kylian Mbappe Selama di Piala Dunia 2022
- Akurat! Kemenangan Argentina & Messi di Piala Dunia 2022 Ternyata Sudah Diramalkan Sejak Tahun 2015!
- Meme: Sergio Aguero dan Iwan Bule Muncul di Perayaan Argentina Juara Piala Dunia 2022
- Lionel Messi Nih Bos! Masuk Deretan Pemain yang Sabet Titel Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Argentina Anggap Lionel Messi Punya Beban Berat Sebelum Juara Piala Dunia 2022
Piala Dunia 19 Desember 2022, 22:56
-
Halo Bestie! Argentina Sikat Prancis, Messi Pamerkan Trofi Piala Dunia 2022 Pada Suarez
Piala Dunia 19 Desember 2022, 21:27
-
Akhir Cerita yang Menakjubkan, Lionel Messi!
Piala Dunia 19 Desember 2022, 16:44
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR