Bola.net - - Korea Selatan dan juara bertahan Jerman akan saling berhadapan di Kazan Arena pada pertandingan terakhir Grup F Piala Dunia 2018, Rabu (27/6). Kelolosan ke fase knockout jadi taruhannya.
Korea belum punya poin usai kalah 0-1 lawan Swedia dan takluk 1-2 lawan Meksiko. Satu gol Son Heung-min tak cukup untuk menghindarkan Korea dari kekalahan kedua. Namun Korea masih punya kans untuk lolos ke babak 16 besar. Hanya saja, Taegeuk Warriors dihadapkan pada sebuah tantangan mahaberat, harus menang atas Jerman yang di laga sebelumnya telah menunjukkan mental baja mereka.
Jerman mengawali kiprahnya di Rusia 2018 dengan kekalahan mengejutkan 0-1 lawan Meksiko. Di laga kedua melawan Swedia, Jerman nyaris kembali menelan kekecewaan. Sempat tertinggal 0-1, Jerman membalas lewat gol Marco Reus. Perjuangan Jerman mendapatkan pukulan ketika Jerome Boateng diganjar kartu kuning kedua pada menit 82, tapi Jerman pantang menyerah dan akhirnya mencetak gol kemenangan melalui set-piece Toni Kroos hasil kerjasamanya dengan Reus saat injury time.
Belum ada yang lolos dari grup ini. Meksiko telah mengumpulkan enam poin, tapi masih bisa digusur oleh Jerman (3 poin) dan Swedia (3 poin). Korea (0 poin) pun masih punya kans, tapi sangat tipis.
Korea harus menang atas Jerman, sambil berharap Swedia kalah lawan Meksiko dan unggul di tie-breaker. Sementara itu, Jerman perlu menyamai pencapaian Swedia, di mana setiap gol dan kartu akan krusial dalam penentuan peringkat.
Jerman takkan diperkuat Boateng. Mats Hummels pun sempat diragukan kebugarannya, tapi diperkirakan fit tepat waktu untuk tampil sebagai starter bersama Antonio Rudiger di jantung pertahanan. Di lini serang, Reus bakal kembali dipercaya main dari menit awal.
Perkiraan Susunan Pemain

Korea (4-2-3-1): Hyun-Woo; Min-Woo, Young-Gwon, Hyun-Soo, Yong; Se-Jong, Sung-yueng; Hee-Chan, Jae-Sung, Seon-Min; Heung-Min.
Pelatih: Shin Tae-yong.
Jerman (4-2-3-1): Neuer; Hector, Rudiger, Hummels, Kimmich; Kroos, Gundogan; Werner, Reus, Muller; Gomez.
Pelatih: Joachim Loew.
Prediksi Skor

Saat dikalahkan Meksiko 1-2, kurangnya kreativitas di lini tengah Korea terlihat cukup jelas. Itu membuat mereka kesulitan membangun serangan.
Melawan Jerman dengan barisan gelandang kelas dunianya, Korea bakal semakin kesulitan mendapatkan bola.
Di sisi lain, kepercayaan diri Jerman telah pulih berkat kemenangan dramatis atas Swedia. Dalam situasi seperti ini, Jerman bisa mengeluarkan semua potensi terbaiknya.
Kemenangan yang diperlukan untuk lolos ke babak 16 besar kini bukan lagi sesuatu yang mustahil bagi mereka.
Prediksi skor akhir: Korea Selatan 0-2 Jerman.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Swiss vs Kosta Rika 28 Juni 2018
Piala Dunia 27 Juni 2018, 08:00
-
Prediksi Serbia vs Brasil 28 Juni 2018
Piala Dunia 27 Juni 2018, 07:30
-
Prediksi Meksiko vs Swedia 27 Juni 2018
Piala Dunia 27 Juni 2018, 07:00
-
Prediksi Korea Selatan vs Jerman 27 Juni 2018
Piala Dunia 27 Juni 2018, 06:30
-
Prediksi Islandia vs Kroasia 27 Juni 2018
Piala Dunia 26 Juni 2018, 08:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR