Saat ini Ekuador menempati posisi runner up Grup E dengan 3 poin berkat kemenangan tipis 2-1 melawan Honduras. Swiss berikutnya menguntit di posisi ketiga dengan poin yang sama tetapi kalah dalam selisih gol.
Dengan layaknya laga hidup mati bagi Ekuador, maka mereka bakal menurunkan skuat terbaiknya sama ketika meraih kemenangan melawan Honduras di laga terakhir. Enner Valencia yang sudah mengoleksi 3 gol bakal kembali menjadi andalan untuk menjebol jala lawan.
Kondisi berbeda terjadi di Prancis, dengan posisi yang relatif aman, pelatih Didier Deschamps kemungkinan memilih merotasi pemainnya. Pemain-pemain seperti Digne, Schneiderlin, Griezmann dan Cabella bisa saja diberi kesempatan untuk menunjukkan kualitasnya,
Selain karena posisi yang aman tadi, Prancis juga butuh rotasi karena alasan teknis, dengan beberapa pemain terbelit cedera dan terkena sanksi larangan bertanding. Mamadou Sakho kondisinya diragukan karena cedera, sedangkan Yohan Cabaye tak bisa turun karena larangan bertanding. (bola/mac)
Perkiraan Susunan Pemain

Prancis (4-3-3): Ruffier; Digne, Mangala, Koscielny, Sagna; Sissoko, Schneiderlin, Pogba; Griezmann, Remy, Cabella.
Data dan Fakta

- Ini akan menjadi pertemuan kedua bagi Ekuador dan Prancis.
- Prancis memenangkan pertemuan pertama di laga uji coba bulan Mei 2008 berkat dua gol yang dicetak Bafetimbi Gomis.
- Tidak ada satupun pemain Prancis yang bermain di pertemuan pertama melawan Ekuador berada di skuat Piala Dunia 2014 ini.
- Prancis belum pernah kalah di 6 laga terakhir melawan tim Amerka Selatan di Piala Dunia (3 menang, 3 imbang).
- Prancis sudah mencetak tiga gol atau lebih di laga beruntun Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak babak penyisihan Piala Dunia 1998. Tahun yang sama Prancis terakhir kali mengangkat trofi Piala Dunia.
- Karim Benzema sudah mencetak 6 gol pada 4 penampilan terakhirnya untuk Les Bleus.
- Karim Benzema sudah berperan di 5 dari total 8 gol yang sudah dicetak Inggris di Piala Dunia sejauh ini (3 gol, 2 assist).
- Enner Valencia mencetak 7 gol pada 6 penampilan terakhirnya untuk Ekuador, mencetak setidaknya satu gol di tiap laga.
- Ekuador sejauh ini sudah melepas 8 tendangan ke gawang di Piala Dunia 2014 dan Enner Valencia menyumbang separuh di antaranya. Total Enner Valencia sudah melepas 6 tendangan ke gawang lawan, tidak ada pemain Ekuador lainnya yang mencatatkan lebih dari 3 tendangan ke gawang.
- Mathieu Valbuena sudah menciptakan 6 peluang untuk Prancis di dua laga terakhir Piala Dunia dan mencatatkan satu assist. Valbuena tercatat sebagai pemain yang paling banyak menciptakan peluang di Ligue 1 musim 2013-14 (90).
Head to Head

- 28/05/08 Prancis 2 - 0 Ekuador (Uji Coba)
Lima Laga Terakhir Kedua Tim

- 18/05/14 Belanda 1 - 1 Ekuador (Uji Coba)
- 01/06/14 Meksiko 3 - 1 Ekuador (Uji Coba)
- 05/06/14 Ekuador 2 - 2 Inggris (Uji Coba)
- 15/06/14 Swiss 2 - 1 Ekuador (Piala Dunia)
- 21/06/14 Honduras 1 - 2 Ekuador (Piala Dunia)
- 28/05/14 Prancis 4 - 0 Norwegia (Uji Coba)
- 02/06/14 Prancis 1 - 1 Paraguay (Uji Coba)
- 09/06/14 Prancis 8 - 0 Jamaika (Uji Coba)
- 16/06/14 Prancis 3 - 0 Honduras (Piala Dunia)
- 21/06/14 Swiss 2 - 5 Prancis (Piala Dunia)
Komparasi Skuat

- Rata-rata umur skuat: 27,3
- Termuda: 19 (C. Gruezo)
- Tertua: 35 (E. Mendez)
- Pemain di bawah 21 tahun: 1
- Rata-rata umur skuat: 26,4
- Termuda: 20 (L. Digne)
- Tertua: 35 (M. Landreau)
- Pemain di bawah 21 tahun: 3
Prediksi

Jika bermain sabar dan pertahanan solid, Ekuador punya peluang untuk mendapatkan poin melawan Prancis yang tengah dalam performa meningkat. Tetapi jika melihat kualitas kedua tim, Bola.net memprediksi Prancis akan keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 2-1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Preview: Portugal vs Ghana, Misi Sulit
Piala Dunia 25 Juni 2014, 20:50
-
Preview: AS vs Jerman, Bersaing Menuju Puncak
Piala Dunia 25 Juni 2014, 19:32
-
Preview: Honduras vs Swiss, Intip Peluang Lolos
Piala Dunia 25 Juni 2014, 08:34
-
Preview: Ekuador vs Prancis, Manfaatkan Momentum
Piala Dunia 25 Juni 2014, 07:33
-
Preview: Bosnia vs Iran, Berharap Kepada Sejarah
Piala Dunia 24 Juni 2014, 20:45
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR