
Bola.net - Piala Dunia U-17 2023 Indonesia akan digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023. Surabaya menjadi salah satu kota yang bakal menyelenggarakan turnamen bergengsi tersebut.
Menyambut Piala Dunia U-17 2023, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya pun menggelar turnamen Sepak Bola Antar Kelurahan atau antar kampung (tarkam). Ajang yang digelar secara serentak itu dimulai pada 3 Oktober 2023 hingga berakhir di tingkat kecamatan.
"Melalui turnamen sepak bola antar kelurahan ini, yang nantinya akan dilanjutkan ke tingkat kecamatan, diharapkan benar-benar meledakkan semangat anak muda Surabaya untuk terus cinta kepada olahraga, khususnya sepak bola,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Surabaya, Wiwiek Widayati, disadur dari laman Pemkot Surabaya.
Sebelum ajang ini dimulai, pihak panitia juga sudah menggelar Technical Meeting (TM). Dalam kesempatan itu, disampaikan peraturan dan tata tertib bagi para peserta.
Para pemain harus ber-KK sesuai kelurahan yang diikuti dan mendapatkan rekomendasi dari kelurahan masing-masing. Selain itu, juga menyerahkan fotocopy akte kelahiran serta ijazah SD.
“Jadi, pihak panitia sudah melakukan verifikasi kepada para peserta karena kami ingin turnamen ini khusus untuk anak-anak saja,” kata Wiwiek Widayati.
Sistem Pertandingan
Wiwiek Widayati juga menjelaskan bahwa setiap kelurahan berkekuatan 18 pemain. Sementara itu, durasi pertandingannya adalah 25x2 menit dengan istirahat 10 menit.
“Sistem pertandingannya menggunakan sistem gugur, sehingga nanti apabila sampai akhir pertandingan skor imbang, maka langsung dilakukan tendangan penalti," tutur Wiwiek Widayati.
"Kami juga minta secara tegas kepada ofisial untuk bertanggung jawab atas timnya dan kami melarang melakukan perbuatan anarkis yang mengakibatkan kericuhan."
“Nah, yang menang antar kelurahan ini akan bertanding antar kecamatan. Yang menang nanti akan ada hadiahnya, tapi sekali lagi, ini adalah fun game untuk menyemarakkan Piala Dunia U-17, tapi yang paling penting lagi adalah kita bisa menemukan bibit-bibit unggul Surabaya dalam dunia sepak bola,” imbuhnya.
Adapun Surabaya akan menyelenggarakan pertandingan-pertandingan pada babak penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 yang berisikan Timnas Indonesia U-17, Ekuador, Panama, dan Maroko. Semua laga bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
(Bola.net/Fitri Apriani)
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Mantap! Piala Dunia U-17 2023 Indonesia Pakai VAR dan Teknologi Garis Gawang
- Reaksi Bos Borneo FC usai Stefano Lilipaly Diabaikan Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk Kualifi
- Arkhan Fikri Dipanggil Timnas Indonesia, Arema FC Doakan yang Terbaik
- Ketua BTN Respons Rumor Venue Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam Dipindahkan dari Jakabaring ke S
- Nobar Piala Dunia U-17 2023 di Pos Ronda Tidak Dilarang, Asal Penuhi Syarat yang Satu Ini
- 52 Pertandingan Piala Dunia U-17 2023 Akan Disiarkan Live, Wujud Komitmen SCM Selaku Official Broadc
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sambut Piala Dunia U-17 2023, Pemkot Surabaya Gelar Turnamen Tarkam
Piala Dunia 4 Oktober 2023, 15:21
LATEST UPDATE
-
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18 -
Dulu Kawan kini Jadi Lawan, Sunderland Siap Hancurkan Amad Diallo dan MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:10 -
Hadirkan Megawati Hangestri, Bank Jatim Makin Optimistis Juarai Livoli Divisi Utama 2025
Voli 3 Oktober 2025, 11:10 -
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR