Bola.net - Demi membantu dan berjuang bersama Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023, Welber Jardim mengaku tak masalah bila harus merasakan kram ketika di atas lapangan.
Penampilannya saat melawan Timnas Ekuador U-17 dalam laga perdana Grup A Piala Dunia U-17 2023 memang sangat melelahkan. Ia berlari mengejar bola dan menutup lawan.
Wajar saja, memasuki babak kedua ia mengalami masalah pada kakinya. Ia mengalami kram sehingga ia berjalan sedikit terpincang-pincang dan tak jarang ia haru terkapar di atas lapangan.
Namun hal itu tak membuatnya patah semangat untuk melanjutkan pertandingan. Saat ditemui di sesi latihan Timnas Indonesia U-17 di Lapangan A Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Minggu (12/11/2023) sore WIB, ia menyampaikan terkait kondisinya.
"Kemarin saya kram, karena masih panas sekali. Beda dengan di Brasil. Saya sudah mau latihan buat lebih bagus gerakan. Semoga bisa lebih baik," ujar pemain binaan Sao Paulo itu.
Jardim yang aslinya bermain di posisi kanan pun, tak masalah jika harus bermain di posisi lain.
"Tidak ada masalah. Seperti saya bicara dengan coach Bima, dia mau taruh saya di posisi apa, saya mau main dan bantu Timnas Indonesia," ucapnya.
Welber Jardim juga mengungkapkan strategi khusus yang diberikan Bima Sakti untuk dirinya saat laga Timnas Indonesia U-17 melawan Timnas Panama U-17 nanti dalam lanjutan laga kedua Grup A Piala Dunia U-17 2023.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Berjuang Sangat Keras Lawan Panama, Amar Brkic: Satu Poin Seperti Kemenangan
Piala Dunia 13 November 2023, 21:44
-
Man of the Match Indonesia U-17 vs Panama U-17: Arkhan Kaka
Piala Dunia 13 November 2023, 21:44
-
Hasil Piala Dunia U-17 2023 Uzbekistan U-17 vs Kanada U-17: Skor 3-0
Piala Dunia 13 November 2023, 21:10
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR