
Bola.net - Alvaro Morata punya statistik menarik di Euro 2024. Sejauh ini, kapten Timnas Spanyol itu jadi pemain yang paling banyak melakukan pelanggaran.
Euro 2024 jadi momen penting bagi Morata. Sebab, Morata dipercaya untuk memimpin Spanyol. Pemain 31 tahun itu berada di atas lapangan dengan ban kapten di lengannya.
Secara kasat mata, performa Morata tak cukup menonjol. Dia baru mencetak satu gol dari enam laga. Sebagai penyerang tengah, jumlah gol bakal jadi tolok ukur kinerja Morata.
Meskipun begitu, Morata terus jadi pilihan utama Spanyol. Pelatih Luis de la Fuente tentu punya pertimbangan lain, misalnya gaya bermain dan sistem yang diusung. Yuk simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.
Morata Lebih Sering Langgar Lawan daripada Shots!

Spanyol telah memainkan enam laga di Euro 2024, final lawan Inggris adalah laga ketujuh. Dari enam laga itu, Morata lima kali masuk starting XI. Dia jadi pengganti pada duel lawan Albania.
WhoScored mencatat, dari enam laga itu, Morata telah melakukan 12 pelanggaran pada lawan. Jumlah itu lebih banyak dibanding pemain Spanyol lain, bahkan semua pemain di Euro 2024!
Jumlah pelanggaran yang dilakukan Morata lebih banyak dari shots yang dilepas. Sejauh ini, Morata melepas 11 shots dari enam laga.
Jika melihat cara bermain Spanyol, Morata memang bukan tumpuan untuk mencetak gol. Morata acap kali melebar atau membuka ruang untuk membiarkan Dani Olmo, Fabian Ruiz, dan gelandang lain masuk area kotak penalti.
Mirip Olivier Giroud di Piala Dunia 2018

Apa yang terjadi dengan Morata di Euro 2024, mirip dengan Olivier Giroud di Piala Dunia 2018. Ketika itu, Giroud jadi andalah di lini depan Prancis. Dia selalu dimainkan.
Giroud gagal mencetak gol sama sekali pada tujuh laga Piala Dunia 2018. Namun, dia jadi bagian penting dari skuad Prancis yang menjadi juara.
Didier Deschamps, pelatih Prancis ketika itu, memberikan peran khusus bagi Giroud. Dia jadi pemain yang menghubungkan Kylian Mbappe dan Antoine Griezmann. Giroud juga jadi target umpan-umpan jauh Paul Pogba.
Jadwal Final Euro 2024

Spanyol vs Inggris
Olympiastadion, Berlin
Senin, 15 Juli 2024
02.00 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id/
PERHATIAN: Live streaming konten Euro 2024 di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Euro 2024 seharga Rp99 ribu. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya Bolaneters!.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nama Satu Pemain Inggris Ini Bisa Buat Skuad Spanyol Takut Setengah Mati
Piala Eropa 13 Juli 2024, 19:30
-
Psywar atau Takut? Cururella Mau Cole Palmer Dicadangkan Saja
Piala Eropa 13 Juli 2024, 19:00
-
Formasi 3 Bek Inggris, Solusi Atasi Ancaman Lamine Yamal?
Piala Eropa 13 Juli 2024, 17:30
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR