
Bola.net - Cristiano Ronaldo kembali mengukir sebuah rekor gol di timnas Portugal. Tetapi, kami ini sang mega bintang mengaku golnya tidak lebih penting dibanding performa Portugal.
Ronaldo mencetak empat gol saat Portugal berjumpa Lithuania di fase grup Kualifikasi Euro 2020, Rabu (11/9/2019) dini hari WIB. Portugal pun meraih kemenangan dengan skor 4-1.
Empat gol yang dicetak oleh Ronaldo membuat jumlah golnya di laga internasional kini menjadi 91 gol. Ronaldo menjadi pemain Eropa pertama yang menembus catatan 90 gol di pertandingan internasional.
Ronaldo juga melewati catatan gol Ferenc Puskas yang mencetak 84 gol pentas internasional untuk Hungaria. Seperti apa reaksi Ronaldo atas catatan rekor-rekor baru tersebut? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Performa Tim Lebih Penting dari Gol
Cristiano Ronaldo kini tercatat sebagai pemain dengan jumlah gol internasional paling banyak di Eropa dengan 91 gol. Jika dihitung secara global, Ronaldo hanya kalah dari Ali Daei untuk menjadi top skor dunia dengan 109 gol.
Ronaldo tentu saja senang dengan apa yang sudah dia torehkan untuk timnas Portugal. Tetapi, dia tidak gembira karena mencetak gol saja melainkan juga karena performa apik Portugal dalam beberapa laga terakhir.
"Saya bahagia dengan semua ini, tetapi tim juga melakukannya dengan sangat baik. Saya senang dan menikmati momen ini, bukan karena saya mencetak gol, tetapi karena level yang kami dapat tunjukkan dalam beberapa tahun terakhir," kata Ronaldo.
Meskipun sudah berusia 34 tahun, Ronaldo belum tahu apakah dia akan pensiun dalam waktu dekat atau tidak. "Itu tergantung pada diri saya untuk terus membantu tim nasional," tegas Ronaldo.
Optimis Lolos ke Euro 2020
Portugal saat ini masih berada di posisi kedua Grup B dengan meraih delapan poin. Pasukan Fernando Santos terpaut jarak empat poin dari Ukraina yang berada di puncak klasemen. Tetapi, Portugal masih punya satu laga ekstra.
"Hal tersulit adalah menang di Serbia, dan penting untuk melanjutkan dengan kemenangan di sini. Kami lebih dekat, kami memiliki dua pertandingan - satu di kandang dan satu lagi - dan saya pikir jika kami memenangkan salah satu pertandingan itu sudah cukup," kata Ronaldo.
Portugal sudah dua kali berjumpa Serbia di Grup B. Setelah bermain 1-1 di Lisbon, Portugal kemudian mampu menang dengan skor 2-4 ketika bermain Beogard. Saat itu, Ronaldo turut mencetak satu gol ke gawang Serbia.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo Ingin Makan Malam Bareng Messi, Ibukota Lithuania Siap Jadi Tuan Rumah
Bolatainment 11 September 2019, 23:37
-
Ramos Enggan Sebut Ronaldo Sebagai Rekan Paling Hebat di Madrid
Liga Spanyol 11 September 2019, 18:23
-
Ada yang Aneh Jika Cristiano Ronaldo Tidak Mencetak Gol Lagi
Piala Eropa 11 September 2019, 15:00
-
Ronaldo Tidak Tertarik Bicara Peluang Raih Ballon d'Or ke-6
Liga Italia 11 September 2019, 14:43
-
Kualifikasi EURO 2020: Skor, Klasemen, Jadwal, Daftar Pencetak Gol Grup B
Piala Eropa 11 September 2019, 12:02
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR