
Bola.net - Joao Cancelo layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Portugal vs Republik Ceko, matchday 3 Grup 2 UEFA Nations League A 2022/23, Jumat (10/6/2022).
Bermain di Estadio Jose Alvalade, tuan rumah Portugal tampil dominan sejak awal. Kali ini pasukan Fernando Santos memetik kemenangan 2-0.
Cristiano Ronaldo dkk. lebih banyak menguasai bola, meski tentu Republik Ceko bisa menekan balik. Kualitas skuad Portugal jadi penentu kemenangan di pertandingan ini.
Kali ini kedua gol Portugal tercipta di babak pertama. Joao Cancelo membuka keunggulan (33') dan Goncalo Guedes menggandakannya (38') dengan cepat.
Republik Ceko coba melawan, tapi akhirnya harus menelan kekalahan dua gol tanpa balas. Portugal terbukti lebih tangguh.
Hasil ini mengukuhkan posisi Portugal di puncak klasemen sementara Grup 2 UEFA Nations League A.
Aksi Cancelo
Cancelo bermain sebagai bek kanan dan menjalankan tugasnya dengan sangat baik di pertandingan ini. Cancelo bertahan dengan rapi dan sering naik ke depan.
Gol Cancelo terbukti jadi momen penentu pertandingan ini. Dia mencetak gol sesaat setelah Portugal lepas dari tekanan tim lawan, momentum pun berubah.
Tercatat, Cancelo membuat total 1 tembakan, 115 sentuhan, 91% umpan sukses, 6 dribel, dan 1 tekel. Aksinya komplet dan mendapatkan rating 8,5 versi Whoscored.
Sumber: Whoscored
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Portugal Libas Rep Ceko, Ronaldo: Kemenangan Penting
Piala Eropa 10 Juni 2022, 09:58
-
Portugal vs Republik Ceko: Tanpa Gol, Cristiano Ronaldo Tetap Bahaya!
Piala Eropa 10 Juni 2022, 04:22
-
Man of the Match Portugal vs Republik Ceko: Joao Cancelo
Piala Eropa 10 Juni 2022, 03:48
-
Hasil Pertandingan Portugal vs Republik Ceko: Skor 2-0
Piala Eropa 10 Juni 2022, 03:39
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR