Bola.net - Manajer Timnas Inggris, Gareth Southgate angkat bicara terkait persiapan timnya jelang partai semi final Euro 2020. Ia menilai timnya kini sudah jauh lebih matang dan ia optimistis mereka bisa melaju ke Final.
The Three Lions memastikan diri lolos ke semi final Euro 2020. Setelah mereka menggilas Ukraina di perempat final dengan skor 4-0.
Di semi final ini Inggris akan berhadapan dengan Denmark. Sejauh ini Inggris lebih diunggulkan untuk lolos ke final ketimbang Denmark yang menyandang status kuda hitam.
Southgate percaya bahwa timnya sudah siap menatap partai krusial ini. "Kami sudah lebih siap menghadapi semi final ini ketimbang sebelum-sebelumnya," ujar Southgate kepada BBC Sports.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Sudah Punya Pengalaman
Southgate menyebut bahwa Inggris sudah memiliki pengalaman bermain di partai semi final. Jadi pengalaman itu membuat mereka lebih matang untuk mempersiapkan laga ini.
"Sebelum partai ini, kami sudah dua kali masuk ke babak semi final. Situasi ini sangat membantu kami,"
"Berkat bermain di dua semi final yang lalu, kami menyadari ada banyak faktor yang menentukan hasil pertandingan, sehingga itu membuat kami bisa mempersiapkan diri dengan lebih baik,"
Tidak Besar Kepala
Southgate juga menyebut timnya sama sekali tidak besar kepala karena berhasil menembus babak semi final.
Ia menyebut timnya akan fokus penuh agar mereka bisa menembus babak final.
"Kami semua cukup tenang jelang laga ini, karena kami tahu kami belum mencapai apapun. Hal ini membuat kami semakin terpacu untuk mempersiapkan partai besar seperti ini," ujarnya.
Kali Pertama
Ini adalah kali pertama Inggris berhasil lolos ke semi final Euro 2020 sejak lama.
Terakhir kali mereka lolos ke semi final Euro 2020 terjadi di tahun 1996 di mana Inggris kalah dari Jerman melalui adu penalti karena Gareth Southgate gagal mengeksekusi penalti.
(BBC Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Inggris di Wembley, Denmark Pede Bisa Lolos ke Final Euro 2020
Piala Eropa 6 Juli 2021, 19:00
-
Semi Final Euro 2020, Denmark Pede Bisa Jinakkan Harry Kane
Piala Eropa 6 Juli 2021, 18:40
-
Sudah Lebih Matang, Inggris Pede Bisa Melaju ke Final Euro 2020
Piala Eropa 6 Juli 2021, 16:40
-
Data dan Fakta Euro 2020: Inggris vs Denmark
Piala Eropa 6 Juli 2021, 14:02
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR