
Bola.net - Barcelona harus mengakui keunggulan Real Madrid pada lanjutan Liga Spanyol 2020/2021. Lionel Messi dan kolega menyerah 1-2 dalam laga bertajuk El Clasico, Minggu (11/4/2021) dini hari WIB, di Stadion Alfredo Di Stefano.
Baru 13 menit laga berjalan Real Madrid berhasil unggul terlebih dahulu. Karim Benzema berhasil mencatatkan namanya di papan skor setelah mencetak gol back heel cantik memanfaatkan umpan Lucas Vazquez.
Petaka berikutnya bagi Barcelona datang pada menit 28' saat Araujo menjatuhkan Vinicius di luar kotak penalti Barcelona. Toni Kroos yang menjadi eksekutor tendangan bebas itu mengarahkan bola dengan baik, namun bola itu berubah arah mengenai punggung Dest sebelum masuk ke gawang Ter Stegen.
Barcelona langsung tancap gas di awal babak kedua. Mereka mendominasi penguasaan bola dan langsung mengancam gawang Real Madrid.
Usaha Barcelona itu berbuah manis di menit 61. Berawal dari umpan silang Jordi Alba, bola berhasil mencapai Mingueza dan sang bek menendang bola itu yang kemudian gagal ditepis oleh Courtois.
Hingga laga usai, skor 2-1 untuk kemenangan Real Madrid bertahan. Barcelona harus menerima dua kenyataan pahit, yakni dikalahkan musuh bebuyutan dan turun ke posisi ketiga klasemen sementara Liga Spanyol 2020/2021.
Ada tiga fakta menarik pada duel El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona, termasuk kegagalan Lionel Messi mencetak gol ke gawang Los Blancos sejak 2018.
Sudah 21 Tembakan Lionel Messi ke Gawang Real Madrid Sejak Terakhir Kali Berbuah Gol
Lionel Messi's last 21 shots vs. Real Madrid in LaLiga:
— Squawka Football (@Squawka) April 10, 2021
❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌❌
He failed to find the net with any of his seven attempts this evening. pic.twitter.com/2itMsUo9gh
Sejak terakhir kali mencetak gol ke gawang Real Madrid, Lionel Messi telah melepaskan 21 tembakan yang semuanya tak berbuah gol. Minggu, 11 April 2021, La Pulga mencatatkan tujuh peluang, semuanya gagal.
Tiga Kali Menang Beruntun
◉ Real Madrid 2-0 Barcelona
— Squawka Football (@Squawka) April 10, 2021
◉ Barcelona 1-3 Real Madrid
◉ Real Madrid 2-1 Barcelona
Real Madrid have won three consecutive #ElClasico games in LaLiga for the first time since 1978. 😲 pic.twitter.com/DDzQv35xBs
Real Madrid mencatatkan tiga kemenangan beruntun atas rivalnya, Barcelona. Dua di antaranya diraih musim ini. Pada pertemuan pertama di Camp Nou, Karim Benzema dkk. juga meraih tiga poin berkat kemenangan 3-1.
Adapun tiga kemenangan beruntun di El Clasico terakhir kali terjadi pada 1978.
Oscar Mingueza Cetak Gol Tandang Pertama buat Barcelona
Óscar Mingueza has scored away from home for Barcelona for the first time.
— Squawka Football (@Squawka) April 10, 2021
What a time and place to do it. pic.twitter.com/Ovf6X1SEkg
Pemain muda Barcelona, Oscar Mingueza, bisa jadi satu-satunya pemain Blaugrana yang bisa sedikit tersenyum usai kekalahan dari Real Madrid. Sebab untuk kali pertama, pada laga sekelas El Clasico pula, bek berusia 21 tahun itu mencetak gol tandangnya.
Sumber: Squawka
Disadur dari: Bola.com/Penulis Gregah Nurikhsani
Published: 11 April 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona: Kekalahan Terburuk di Momen Terburuk dari Lawan Terburuk
Liga Spanyol 11 April 2021, 18:00
-
Dua Kali Kalah di El Clasico, Haruskah Barcelona Pecat Ronald Koeman?
Liga Spanyol 11 April 2021, 17:30
-
Fisik Terus Digempur, Madrid Tidak Tahu Caranya Tuntaskan Musim
Liga Spanyol 11 April 2021, 17:00
-
Sergi Roberto Heran Barcelona Tak Dapat Penalti Lawan Real Madrid
Liga Spanyol 11 April 2021, 14:00
-
Thibaut Courtois Ceritakan Betapa Sulitnya Kalahkan Barcelona
Liga Spanyol 11 April 2021, 13:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Charlton vs Chelsea - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 20:00
-
Chelsea Tuntaskan Transfer Pertama di Era Liam Rosenior, Satu Gelandang Pergi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:49
-
Phonska Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan Telak atas Falcons
Voli 10 Januari 2026, 19:36
-
Manchester United Siap Tikung Arsenal Demi Striker 17 Tahun
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:12
-
Jadwal Persib vs Persija di BRI Super League
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 18:20
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persis Solo 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:49
-
Prediksi BRI Super League: Persib vs Persija Jakarta 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:44
-
Hasil Persebaya vs Malut: Gali Freitas Borong Gol, Bajul Ijo Menang Tipis
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:39
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR