
Bola.net - Konflik internal antara Lionel Messi dengan direktur Barcelona, Eric Abidal, bisa berakhir dengan buruk. Ada kemungkinan pria berkebangsaan Prancis tersebut meninggalkan Nou Camp pada bursa transfer musim panas mendatang.
Pada suatu waktu, Eric Abidal berbicara panjang lebar perihal Barcelona. Ia kemudian menyinggung para pemain Barcelona yang dianggapnya sebagai pemicu keputusan pemecatan sang mantan pelatih, Ernesto Valverde.
Abidal tidak menyebutkan nama, yang mungkin bertujuan untuk tidak menyinggung atau memunculkan rumor-rumor transfer yang tak diinginkan. Namun, Lionel Messi justru tersinggung dengan pernyataan pria asal Prancis itu.
Messi mengambil sikap dengan mengeluarkan pernyataan melalui fitur instastory di media sosial Instagram miliknya. Ia merasa ikut tertuduh sebagai sosok yang membuat Valverde dipecat karena Abidal tidak menyebutkan nama.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Ada Andil Cristiano Ronaldo
Kisruh ini membuat laporan soal kepergian Lionel Messi menguak di tengah-tengah publik. Beberapa menyebutkan kalau pemenang enam trofi Ballon d'Or tersebut bakalan berlabuh di Manchester City musim depan.
Pakar sepak bola Spanyol, Gabriele Marcotti, punya analisis soal ini. Menurutnya, Cristiano Ronaldo yang saat ini membela klub raksasa Italia, Juventus, bisa memiliki andil atas kepergian Messi dari Nou Camp.
"Saya pikir ini akan menjadi jelas. Ada kemungkinan Messi berkata 'anda tahu? Saya sudah merasa cukup di sini'," ujar Marcotti seperti yang dikutip dari Daily Star.
"Dia bicara soal ingin mengakhiri karirnya di Barcelona, tapi dia juga tidak ingin kontrak seumur hidup. Dia bisa berkata bahwa dirinya ingin pergi dan mengetes dirinya sendiri di tempat lain seperti yang dilakukan Cristiano," lanjutnya.
Masih Kemungkinan
Pada tahun 2018 lalu, Ronaldo membuat publik heboh. Pria berkebangsaan Portugal itu memilih pergi dari Real Madrid dan bergabung dengan raksasa Italia, Juventus, dengan nominal transfer 100 juta euro.
Hampir serupa dengan Messi, banyak yang mengklaim kalau Ronaldo meninggalkan Real Madrid karena bersitegang dengan presiden klub, Florentino Perez. Bedanya, tidak ada bukti nyata soal permasalahan ini.
"Saya pikir ini adalah kemungkinan yang sangat, sangat jauh, mungkin kemungkinan Liverpool tidak memenangkan Premier League tahun ini masih lebih besar," tambahnya.
"Tapi itu masih kemungkinan, dan mempengaruhi Lionel Messi atas klub saat mereka masuk dalam negosiasi kontrak. Siapa yang tahu apa yang akan mereka bicarakan saat duduk satu meja?" pungkasnya.
(Daily Star)
Baca Juga:
- Mau Lionel Messi? Manchester City Harus Siapkan Rp17 Milyar Per Pekan
- Kisruh di Barcelona, Mungkinkah Messi Berlabuh di Premier League?
- 'Mungkin Lionel Messi Sudah Tidak Menentukan Seperti Dulu Lagi'
- Barcelona Sudah Tentukan Jadwal Operasi Cedera Ousmane Dembele
- Moratti Pernah Coba Bajak Messi dari Barcelona ke Inter Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Paulo Dybala Segera Perbaharui Kontrak di Juventus
Liga Italia 7 Februari 2020, 21:40
-
Andrea Pirlo: Antonio Conte Jadi Setan Kalau Kalah
Liga Italia 7 Februari 2020, 20:11
-
Liga Italia 7 Februari 2020, 16:50

-
Klasemen Serie A: Juventus Dibayangi Inter Milan
Liga Italia 7 Februari 2020, 15:39
-
Momen Cristiano Ronaldo Beri Jersey Juventus pada Seorang Interista
Bolatainment 7 Februari 2020, 15:35
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR