
Bola.net - Rumor Barcelona yang tidak bisa belanja di musim dingin nanti nampaknya tidak benar. Manajemen Barcelona mengonfirmasi bahwa mereka punya dana untuk belanja di bursa transfer nanti.
Seperti yang sudah diketahui, Barcelona tengah mengalami masalah keuangan yang pelik. Saking peliknya, El Blaugrana lebih mengandalkan merekrut pemain-pemain gratisan di musim panas kemarin.
Sayangnya pembelian pas-pasan itu berdampak pada performa Barcelona. Belakangan ini El Blaugrana menunjukkan performa yang mengkhawatirkan, sehingga Ronald Koeman kini dirumorkan rawan dipecat.
Koeman sendiri berencana untuk memperkuat timnya di tahun 2022. Namun laporan yang beredar mengatakan bahwa Barcelona tidak punya dana untuk memenuhi kebutuhan Koeman.
Simak pemaparan pihak Barcelona mengenai situasi keuangan mereka di bawah ini.
Ada Dana
CEO Barcelona, Ferran Reverter menegaskan bahwa kabar bahwa Barcelona tidak bisa belanja di Januari 2022 itu tidak benar.
Ia menyebut bahwa pihaknya siap menghabiskan sejumlah uang untuk memperkuat tim mereka.
"Jika dibutuhkan, kami memiliki lebih dari 20 juta Euro untuk dihabiskan di Januari nanti," ujar Reverter yang dikutip Sportsmole.
Tunggu Koeman
Menurut laporan yang beredar, rencana belanja Barcelona masih akan ditahan hingga masa depan Koeman jelas.
Koeman saat ini masih belum aman. Ia harus membuktikan diri apakah ia masih layak menangani Barcelona atau tidak.
Jika Koeman akhirnya dipecat, Barcelona akan mengubah rencana transfer mereka. Jadi mereka saat ini masih belum mendekati target transfer yang diinginkan Koeman.
Sektor Prioritas
Sejauh ini ada beberapa sektor yang menjadi prioritas Koeman.
Ia dikabarkan butuh bek tengah dan gelandang baru karena dua sektor ini saat ini kekurangan sumber daya.
Klasemen La Liga
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Mau Belanja Pemain di Barcelona Januari Nanti, Siapa yang Dibidik?
Liga Italia 7 Oktober 2021, 21:35
-
Video Permainan Al-Sadd Ini Pasti Bikin Barcelona Makin Ngebet Datangkan Xavi
Open Play 7 Oktober 2021, 18:51
-
Terungkap, Luis Suarez Sempat Rekomendasikan Darwin Nunez ke Barcelona
Liga Spanyol 7 Oktober 2021, 18:40
-
Barcelona Tidak Punya Duit untuk Belanja di 2022? Kata Siapa Tuh?
Liga Spanyol 7 Oktober 2021, 16:40
-
5 Pemain Barcelona yang Dibayar Murah
Editorial 7 Oktober 2021, 16:25
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR