
Bola.net - Gelandang asal Spanyol Marco Asensio dikabarkan telah mengganti agennya dalam upayanya untuk mempermulus jalan keluarnya dari Real Madrid.
Asensio sudah bermain bagi Madrid sejak tahun 2014 silam. Ia sempat dipinjamkan ke Real Mallorca dan Espanyol oleh Los Blancos.
Asensio pun kerap mendapat kepercayaan untuk mengisi lini tengah atau lini serang Madrid. Namun kini masa depannya di Santiago Bernabeu sedang tak jelas.
Kontraknya di Madrid akan berakhir pada musim panas 2023 mendatang. Asensio sendiri dikabarkan ragu untuk bertahan karena ada rencana El Real mendatangkan Kylian Mbappe dari PSG musim depan.
Asensio Ganti Agen
Marco Asensio sendiri tak perlu ribet mencari klub baru jika jadi cabut dari Real Madrid. Sebab ada banyak klub yang siap menampungnya.
Di antaranya ada AC Milan, Liverpool, dan Arsenal. Kini ada kabar gembira bagi klub-klub tersebut.
Sebab Asensio tampaknya sudah ngebet ingin cabut dari Madrid. Pasalnya ia sampai berganti agen.
Sekarang ia berada di bawah naungan agen ternama, Jorge Mendes. Asensio disebut berharap Mendes bisa memfasilitasi kepergiannya dari Madrid. Kabar itu dihembuskan oleh Calciomercato.
Kata Ancelotti Soal Masa Depan Asensio
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti sebelumnya sempat ditanya soal kabar ketertarikan AC Milan pada Marco Asensio. Ancelotti mengaku ia ogah membahas hal tersebut.
Namun ia juga memberikan isyarat bahwa Asensio bisa saja bertahan di Madrid. Sebab ia kini terus menggelar negoisasi perpanjangan masa kerja dengan El Real.
“Ia adalah pemain dengan kualitas luar biasa. Dalam beberapa tahun terakhir ia menderita cedera lutut besar, pemulihannya cukup lambat," ucapnya pada Radio Rai, via Sempremilan.
"Masa depan? Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Ia berbicara dengan klub tentang pembaruan kontraknya," beber Ancelotti.
Jadwal Pertandingan Real Madrid
Jadwal pertandingan Real Madrid berikutnya:
Pertandingan: Manchester City vs Real Madrid
Venue: Etihad Stadium
Hari: Rabu, 27 April 2022
Jam: 02.00 WIB
Klasemen La Liga
(calciomercato/sempremilan)
Jangan Lewatkan:
- Musim Panas Nanti, Milan Pertimbangkan Angkut Pemain Buangan Juventus Ini
- Mau Lewandowski, Barcelona Harus Setor Segini ke Bayern Munchen
- Dua Pemain Ini Jadi Rekrutan Perdana Erik Ten Hag di Manchester United?
- Madrid Masih Optimis Bisa Amankan Jasa Mbappe
- Sori Arsenal, Lautaro Martinez Lebih Pilih Gabung Liverpool Atau City
- Update Rekap Transfer Resmi BRI Liga 1 2022/2023
- MU Ingin Sekuat Liverpool? Beli 15 Pemain Baru!
- Erik ten Hag Bakal Punya Dana Belanja Rp3,7 Triliun?
- 12 Pemain Mungkin Tinggalkan Manchester United: 4 Sudah Pasti, 2 Segera, 6 Ragu!
- Transfer Resmi BRI Liga 1 Berdasar Nilai Pasar: Arema FC Paling Boros dengan Rp23.02 Miliar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Demi Muluskan Kepergiannya dari Madrid, Asensio Ganti Agen
Liga Spanyol 21 April 2022, 18:47 -
Carlo Ancelotti Indikasikan Cedera David Alaba Tidak Serius
Liga Spanyol 21 April 2022, 18:03 -
Madrid Masih Optimis Bisa Amankan Jasa Mbappe
Liga Spanyol 21 April 2022, 16:54 -
Agen Rudiger Sudah Hubungi Real Madrid, Segini Gaji yang Diminta
Liga Spanyol 21 April 2022, 15:42
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR