Bola.net - Diego Costa dihadapkan pada garis nasib yang buruk sejak kembali ke Atletico Madrid pada 2017 lalu. Sebab, pemain 32 tahun itu terlalu sering berkutat dengan cedera dan sulit mencapai level terbaiknya.
Diego Costa mengantar Atletico Madrid juara La Liga musim 2013/2014 yang lalu. Hanya saja, setelah musim gemilang itu, sang penyerang memilih meninggalkan Atletico.
Pemain kelahiran Brasil mencari tantangan baru dengan pindah ke Inggris. Diego Costa dibeli Chelsea dengan harga 40 juta euro. Diego Costa bermain untuk Chelsea selama tiga musim.
Diego Costa kembali ke Atletico pada 2017 lalu. Harga yang harus dibayar Atletico sangat mahal, 66 juta euro. Harga yang itu terasa sangat mahal jika melihat peran minor Diego Costa.
Cedera, Cedera, dan Cedera
Diego Simeone menyambut Diego Costa dengan tangan terbuka. Dia ingin mengulang musim gemilang pada 2013/2014. Akan tetapi, harapan itu menguap begitu saja karena performa Diego Costa tak stabil.
Penyerang timnas Spanyol lebih sering mengalami cedera absen bermain. Jumlah gol yang dicetak Diego Costa pun sangat minim. Pada tiga musim pertamanya di La Liga, dia hanya mencetak 10 gol saja.
Jumlah itu kalah jauh dibanding gol Diego Costa pada musim 2013/2014, 27 gol.
Dikutip dari Diario AS, dalam tiga tahun terakhir, Diego Costa telah mengalami 15 kali cedera. Diego Costa baru saja mengalami masalah pada trombosis vena dalam atau pembekuan darah di kaki kanannya.
Diego Costa sebenarnya tampil cukup bagus pada musim 2020/2021 ini. Dari 187 menit yang didapat, Diego Costa mencetak satu gol. Dia mampu bersaing dengan Joao Felix dan Luis Suarez.
Tanpa Diego Costa, Bagaimana Atletico?
Diego Costa awalnya menjadi pemain yang penting bagi lini depan Atletico Madrid. Pemain yang pernah membela Celta Vigo itu dipercaya untuk membimbing Joao Felix sebagai aset masa depan Atletico.
Namun, kehilangan Diego Costa tak akan membuat Atletico limbung. Pasalnya, Atletico kini punya Luis Suarez yang bisa menjadi pembimbing Joao Felix di lini depan.
Secara teknis, Diego Simeone juga punya banyak opsi untuk menutup absennya Diego Costa. Selain Luis Suarez, masih ada Angel Correa yang bisa diandalkan untuk menggempur pertahanan lawan.
Sumber: Diario AS
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dari Maradona Hingga Messi, Ini Pesepak Bola Mungil yang Meraih Kesuksesan di Barcelona
Liga Spanyol 27 November 2020, 16:49
-
Data dan Fakta La Liga: Barcelona vs Osasuna
Liga Spanyol 27 November 2020, 16:02
-
Prediksi Barcelona vs Osasuna 29 November 2020
Liga Spanyol 27 November 2020, 16:01
-
Diego Costa dan Cerita Pilu di Atletico Madrid: 3 Tahun, 15 Kali Cedera
Liga Spanyol 27 November 2020, 15:20
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR