Bola.net - - Direktur olahraga , Robert Fernandez, belum lama ini memberikan kabar baik pada semua suporter Azulgrana.
Ia mengatakan bahwa negosiasi kontrak dengan Lionel Messi berjalan dengan lancar. Ia bahkan juga mengatakan bahwa tim Catalan juga sudah mulai membuka negosiasi untuk mempertahankan Andres Iniesta, Javier Mascherano dan Marc-Andre Ter Stegen.
"Negosiasi kontrak baru Leo berjalan dengan sangat baik. Saya amat tenang, begitu pula halnya dengan Mascherano, Busquets, Suarez, atau Neymar. Saya sama yakinnya soal kontrak Messi, seperti saya yakin terhadap Ter Stegen atau Iniesta. Kami terus bekerja keras dan yakin mereka semua akan bertahan di Barcelona," tutur Fernandez di Mundo Deportivo.
"Tidak penting siapa yang memperpanjang kontrak dulu. Pasti ada orang yang ingin memperkeruh suasana, namun kami sudah lama mengerjakan soal ini. Leo sudah mencapai titik di mana ia terus bermain lebih bagus dari tahun ke tahun. Tidak ada keraguan mengenai dirinya, dia yang terbaik di dunia. Dia berbeda dibandingkan Cruyff, Maradona, atau Di Stefano."
Fernandez juga berbicara mengenai kontrak baru untuk manajer Luis Enrique: "Saya ingin memberikan kesempatan pada Luis Enrique untuk terus tenang dan berpikir. Saya mengenal dia dengan baik dan dia akan memutuskan ketika dia memberi tahu presiden dan saya."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rakitic Akan Perjuangkan Posisinya di Tim Utama Barca
Liga Spanyol 24 Januari 2017, 22:49
-
Rakitic Tegaskan Ingin Bertahan di Barca
Liga Spanyol 24 Januari 2017, 22:44
-
Rakitic Berharap Enrique Bertahan di Barca
Liga Spanyol 24 Januari 2017, 22:42
-
Coutinho Segera Jadi Pemain Termahal Liverpool
Liga Inggris 24 Januari 2017, 21:12
-
Messi Yang Sekarang Diklaim Lebih Jago Ketimbang Yang Dulu
Liga Spanyol 24 Januari 2017, 18:21
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR