Bola.net - - Karim Benzema mulai menemukan kembali kemampuan terbaiknya musim ini. Striker Real Madrid itu terus mencetak gol di beberapa laga penting dan membantu tim meraih kemenangan.
Benzema sempat berada di bawah tekanan sepanjang musim lalu. Sebagai satu-satunya striker Madrid, dia sulit mencetak gol. Sepanjang musim, jumlah gol Benzema tak mencapai dua digit di La Liga.
Kini, Benzema mulai menemukan ritmenya kembali di bawah bimbingan pelatih anyar Madrid, Santiago Solari. Dia mulai percaya diri dan mulai rajin mencetak gol, sebagaimana yang dia lakukan di musim-musim sebelumnya.
Performa apik Benzema pun mendapat pujian langsung dari dua mantan rekan setimnya, Xabi Alonso dan Alvaro Arbeloa. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Pujian Alonso
Menurut Xabi Alonso, Benzema adalah kepingan penting skuat Madrid. Dia percaya Benzema adalah pemain terbaik Madrid dalam 10 tahun terakhir, mengingat pemain Prancis itu selalu jadi pilihan utama meski Madrid bergonta-ganti pelatih.
"Dia adalah salah satu pemain terbaik dalam satu dekade terakhir, karena dia melakukan banyak hal, bukan hanya gol," ungkap Alonso kepada marca.
"Permainannya spektakuler dan sebagai pelatih saya akan senang memiliki pemain seperti dia. Saat Karim bermain baik, tim bermain baik."
Pujian Arbeloa

Selaras dengan Alonso, Arbeloa juga memberikan pujian atas kontribusi Benzema. Tak tanggung-tanggung, Arbeloa bahkan percaya Benzema adalah salah satu legenda sepak bola, tak hanya untuk Real Madrid.
"Saya adalah penggemar besar Karim, sebab saya kesulitan melawan dia di sesi latihan dan saya tahu betapa sulitnya menjaga dia. Dia adalah legenda, bukan hanya di Madrid tetapi di dunia sepak bola."
"Karim melihat ke samping di mana Cristiano Ronaldo berada, tetapi musim ini tak ada dia dan saya pikir itu menguntungkan Karim dalam hal mencetak gol," lanjutnya.
"Sekarang dia adalah pemain yang mengakhiri permainan Madrid dan saya senang melihat dia mengambil tanggung jawab mencetak gol itu."
Berita Video
Siapa saja para pemain yang akan hangat dibicarakan pada bursa transfer musim dingin Januari 2019?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Januari, Real Madrid Tawar Kembali Mauro Icardi
Liga Spanyol 23 November 2018, 20:00
-
Real Madrid Relakan Luka Modric Pergi?
Liga Spanyol 23 November 2018, 18:20
-
Jika Neymar Gagal, Real Madrid Akan Rekrut Kylian Mbappe
Liga Spanyol 23 November 2018, 18:00
-
Resmi, N'Golo Kante Perpanjang Kontrak di Chelsea
Liga Inggris 23 November 2018, 16:44
-
Ingin Kembali ke Madrid, Bayern Tak Terburu-Buru Putuskan Masa Depan James Rodriguez
Liga Eropa Lain 23 November 2018, 14:15
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR