Bola.net - Entrenador Barcelona, Ernesto Valverde menegaskan tekad timnya untuk menjuarai turnamen pramusim Rakuten Cup yang digelar di Jepang pada pekan ini.
Barcelona dijadwalkan akan menghadapi raksasa Premier League, Chelsea dalam laga pertama di Saitama Stadium, Selasa (23/7) besok.
Di laga kedua pada Sabtu (27/7) mendatang, tim asuhan Valverde akan melawan Vissel Kobe yang diperkuat mantan pemain mereka, Andres Iniesta.
"Kami adalah Barcelona dan kami selalu ingin menang, ini kewajiban klub ini. Target kami adalah untuk selalu menjaga gaya kami karena itulah yang diinginkan fans," ujar Valverde seperti dikutip Marca.
"Kami ingin memenangi dua laga ini karena kami memiliki banyak fans di Jepang sini dan kami ingin memberikan sesuatu kepada mereka," tambahnya.
Skuat Barcelona
Ernesto Valverde sendiri membawa 21 pemain untuk menjalani rangkaian tur pramusim kali ini. Dalam skuat ini terdapat nama-nama anyar seperti Antoine Griezmann, Hiroki Abe, dan Neto.
Tak hanya itu, Valverde juga membawa sejumlah pemain yang dikabarkan bakal dilepas pada musim panas ini, mulai dari Ivan Rakitic, Malcom, hingga Samuel Umtiti.
Meski demikian, dua bintang Barcelona, Lionel Messi dan Philippe Coutinho masih belum bergabung dengan skuat karena menjalani liburan usai tampil di Copa America.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Antoine Griezmann Akui Belum Dihubungi Messi Sama Sekali
Liga Spanyol 22 Juli 2019, 22:59
-
Sudah Punya Messi Tapi Griezmann Ingin Duet Bareng Lacazette
Liga Spanyol 22 Juli 2019, 22:19
-
Bukan MU, Antoine Griezmann Akui Klub Favoritnya Adalah Liverpool
Liga Spanyol 22 Juli 2019, 21:37
-
Griezmann Soal Neymar: Itu Transfer yang Sulit
Liga Spanyol 22 Juli 2019, 16:54
-
Jadwal Barcelona vs Chelsea di Rakuten Cup 2019
Liga Champions 22 Juli 2019, 14:48
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR