Bola.net - - Malcom mengakui dirinya tak bisa menolak pinangan Barcelona karena klub Catalan tersebut merupakan klub impiannya sejak masih anak-anak.
Malcom digaet Barcelona dari Bordeaux pada jendela transfer musim panas kemarin. Kepindahan Malcom diwarnai drama karena sebelumnya ia sudah hampir bergabung dengan raksasa Serie A, AS Roma.
Malcom sudah akan terbang ke Roma sebelum Barca datang dengan penawaran. Petinggi Bordeaux pun kemudian membatalkan kesepakatan dengan Giallorossi untuk kemudian menyetujui tawaran Barca.
Mimpi jadi Nyata
Malcom mengaku tak menyesal batal menuju Roma dan akhirnya menerima pinangan Barca. Pemain 21 tahun itu menyebut kepindahan ke Barca merupakan mimpi yang menjadi kenyataan.
"Saya pergi ke Roma dan saya sangat senang. Kemudian kesempatan untuk bergabung dengan Barca datang dan saya tak berpikir dua kali karena itu merupakan mimpi saya sejak saya masih anak-anak," ujar Malcom kepada ESPN Brasil.
"Berada di sini adalah mimpi yang menjadi kenyataan," tambah pemain internasional Brasil tersebut.
Karier Malcom
Bergabung dengan Barca ternyata tak seenak yang ada di bayangan Malcom. Ia pun kesulitan mendapat kesempatan bermain di awal musim ini meski sempat tampil menjanjikan di laga pramusim.
Minimnya jam terbang yang didapat di Barcelona sempat membuat Malcom dikabarkan tak betah dan ingin meninggalkan Camp Nou pada jendela transfer Januari nanti.
Namun kini peruntungan Malcom sepertinya sedikit membaik. Usai mencetak gol ke gawang Inter Milan di ajang Liga Champions pekan lalu, Malcom mendapat kesempatan starter dalam laga melawan Real Betis akhir pekan kemarin.
Video Menarik
Berita video momen latihan Timnas Indonesia di lapangan tenis jelang keberangkatan skuat ke Thailand untuk laga ketiga Piala AFF 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Main Bareng Busquets, Rakitic Merasa Terhormat
Liga Spanyol 15 November 2018, 19:52
-
Peringai Buruk, Barcelona Dinilai Akan Rugi Jual Ousmane Dembele
Liga Spanyol 15 November 2018, 19:20
-
Bagi Rakitic, Modric Sudah Seperti Saudara Sendiri
Liga Spanyol 15 November 2018, 19:15
-
Barceloa Susun Rencana Pemulangan Dani Olmo
Liga Spanyol 15 November 2018, 19:00
-
Juventus Realisasikan Transfer Arturo Vidal?
Liga Italia 15 November 2018, 18:00
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 10 Januari 2026, 08:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR